Wow, Ternyata Ada Sejumlah Rahasia Dibalik Motif Batik Banten, Salah Satunya Dengan Artefak Terwengkal

- 30 Mei 2023, 15:10 WIB
Ilutrasi terkait Batik Banten
Ilutrasi terkait Batik Banten /Tangkapan Layar/YouTube Bidik Utama

 

Mengingat ragam batik dari Banten terlahir dari kearifan lokal, tak pelak hal ini membawa keunikan tersendiri pada motifnya.

Bisa dibilang hampir seluruh motif yang ada berkaitan erat dengan benda kuno pada masa Kesultanan Banten.

Benda kuno hasil ekskavasi arkeolog pada tahun 1976 yang disebut Artefak Terwengkal inilah yang menjadi inspirasi pola dasar desain batik khas Banten.

Keunikan lainnya terdapat pada warna batik. Warna batik khas Banten cenderung berwarna abu-abu muda.

 

Konon, warna ini menunjukkan karakter orang Banten yang berkemauan keras, memiliki banyak ide dan cita-cita, temperamental, dan sederhana.

Dari segi filosofi, nama batik khas Banten diambil dari gelar bangsawan, nama sultan atau pangeran, ruang di Kesultanan Banten, dan nama desa di wilayah Banten.

Bisa dibilang batik khas Banten ini bukan hanya sekadar kain bermotif, melainkan juga rekontruksi sejarah yang menggambarkan tentang budaya dan sejarah Banten.

Halaman:

Editor: Sigit Angki Nugraha

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x