Peringatan Geger Cilegon 1888, Wali Kota Cilegon Helldy Agustian: Rumah Dinas Bakal Jadi Museum Geger Cilegon

- 9 Juli 2023, 21:47 WIB
Wali Kota Cilegon Helldy Agustian saat menyampaikan sambutan dalan peringatan Geger Cilegon 1888, di halaman rumah dinas Wali Kota Cilegon, Minggu 9 Juli 2023.
Wali Kota Cilegon Helldy Agustian saat menyampaikan sambutan dalan peringatan Geger Cilegon 1888, di halaman rumah dinas Wali Kota Cilegon, Minggu 9 Juli 2023. /Kabar Banten/Himawan Sutanto

KABAR BANTEN - Pemerintah Kota Cilegon bersama para keturunan pejuang Geger Cilegon memperingati terjadinya Geger Cilegon 9 Juli 1888.

Peringatan peristiwa Geger Cilegon 9 Juli 1888, digelar di halaman rumah dinas Wali Kota Cilegon, Minggu 9 Juli 2023.

Hadir dalam kegiatan tersebut Wali Kota Cilegon Helldy Agustian, Wakil Wali Kota Cilegon Sanuji Pentamarta juga unsur Forkopimda serta para keturunan pejuang Geger Cilegon.

Wali Kota Cilegon Helldy Agustian mengatakan, Geger Cilegon merupakan salah satu peristiwa sejarah yang mempunyai sarat makna.

"Dimana, sebanyak 99 pejuang Geger Cilegon yang berasal dari berbagai daerah kawedanan Cilegon dibuang ke daerah-daerah," kata Helldy Agustian.

Ia menuturkan, sebagai masyarakat Kota Cilegon, sudah seharusnya mencintai para pejuang yang telah membela dan berperang terhadap penjajah.

"Artinya, kita yang masih hidup, harus bisa mewarisi spirit perjuangan para pahlawan Geger Cilegon. Maka kita doakan agar para pejuang geger cilegon mendapat tempat yang layak," ujarnya.

Baca Juga: Peringatan Geger Cilegon, Asep Sofwatulloh: Milenial Harus Warisi Semangat Pahlawan

Ia menambahkan, sesuai dengan petisi yang ditandatangani, pihaknya sudah meminta kepada Pemprov Banten agar rumah dinas Wali Kota Cilegon dijadikan museum Geger Cilegon.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x