12-13 Agustus, Tangerang Digital Festival 2023 Siap Digelar Secara Meriah di Taman Elektrik Kota Tangerang

- 11 Agustus 2023, 15:12 WIB
Poster kegiatan Tangerang Digital Festival 2023 yang berlangsung Sabtu dan Minggu 12-13 Agustus 2023 di Taman Elektrik Kota Tangerang.
Poster kegiatan Tangerang Digital Festival 2023 yang berlangsung Sabtu dan Minggu 12-13 Agustus 2023 di Taman Elektrik Kota Tangerang. /

KABAR BANTEN - Semarak Hari Kemerdekaan di Kota Tangerang, Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) akan menggelar Tangerang Digital Festival 2023 selama dua hari. Yakni Sabtu, 12 Agustus dan Minggu, 13 Agustus 2023, di Taman Elektrik Puspem Kota Tangerang.

 

Berbagai rangkaian acara menarik akan disajikan untuk seluruh lapisan masyarakat Kota Tangerang, termasuk ribuan pelajar yang akan meramaiakan jalannya acara. Serta sejumlah kegiatan perlombaan, seperti stand UMKM, hiburan artis nasional, pesta kembang api dan ebih dari 25 stand pelayanan akan ikut serta menyemarakkan Tangerang Digital Festival 2023 ini.

Kepala Diskominfo Kota Tangerang, Indri Astuti mengungkap pada Tangerang Digital Festival sejumlah stand pelayanan akan hadir dari OPD Pemkot Tangerang, BUMD hingga Universitas akan hadir secara terbuka, untuk seluruh pengunjung. “Stand pelayanan akan dibuka selama dua hari pelaksanaan beriringan dengan seluruh agenda kegiatan yang ada," ujar Indri Jumat, 11 Agustus 2023.

Dijelaskan Indri, lebih dari 25 stand pelayanan diantaranya Disdukcapil dengan pelayanan administrasi kependudukan, Dinkes dengan cek kesehatan dan vaksinasi, Polres Metro Tangerang Kota dengan layanan SIM-SKCK-Konsultasi, Kejaksaan dengan Jaksa Menyapa dan konsultasi hukum, Pengadilan Agama dengan layanan Aplikasi Pujangga, DKP dengan Gelar Pangan Murah hingga pembagian bibit pohon dan benih ikan gratis.

Tangerang Digital Festival 2023 akan menggandeng Dinas Pendidikan Kota Tangerang, Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI), dan sekolah-sekolah se-Kota Tangerang untuk menghadiri serangkaian acara yang telah disiapkan.

 

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x