IKA Untirta Gelar Tirtayasa Traditional Festival, Pemda Diharapkan Dukung Event Seni Budaya Tradisional Banten

- 16 Desember 2023, 18:50 WIB
Peserta lomba pencak silat foto bersama perwakilan IKA Untirta, UKM Pandawa hingga Paguyuban Pasundan Banten dalam kegiatan seni budaya Tirtayasa Traditional Festival yang digelar di Halaman Gedung Joeang Kota Serang, Sabtu 16 Desember 2023.
Peserta lomba pencak silat foto bersama perwakilan IKA Untirta, UKM Pandawa hingga Paguyuban Pasundan Banten dalam kegiatan seni budaya Tirtayasa Traditional Festival yang digelar di Halaman Gedung Joeang Kota Serang, Sabtu 16 Desember 2023. /Dokumen IKA Untirta

KABAR BANTEN - Ikatan Keluarga Alumni Universitas Sultan Ageng Tirtayasa atau IKA Untirta bekerjasama dengan UKM Pandawa Untirta dan Paguyuban Pasundan Banten menggelar 'Tirtayasa Traditional Festival' di di Gedung Joeang Kota Serang, Sabtu 16 Desember 2023.

Mengusung tema "Muda Berkarya di Tanah Jawara", kegiatan 'Tirtayasa Traditional Festival' tersebut diisi dengan kompetisi perlombaan Pencak Silat putra-putri dari usia dini sampai dewasa yang melibatkan lebih dari 100 peserta dengan menghadirkan juri atau wasit dari IPSI Provinsi Banten. Selain itu, kegiatan tersebut juga diisi dengan penampilan seni tari tradisional Nyi Mas Melati karya UKM Pandawa.

Diawali dengan atraksi seni debus dari UKM Pandawa, kegiatan 'Tirtayasa Traditional Festival' dibuka secara resmi Asep Abdullah Busro selaku Ketua Umum IKA Untirta. Kemudian, sambutan dari Adjat Sudrajat selaku Ketua IPSI Provinsi Banten, Endang Suherman selaku Sekjen Paguyuban Pasundan Banten, Wakil Rektor III Untirta yang diwakili oleh Chepi Rafiudin dan Neng Mustika Rani selaku Ketua UKM Pandawa.

Dalam keterangannya kepada Kabar Banten, Ketua Umum IKA Untirta Asep Abdullah Busro menyampaikan bahwa Tirtayasa Tradisional Festival (TTF) merupakan kegiatan kolaborasi yang diinisiasi UKM Pandawa disinergikan dengan IKA Untirta dan Paguyuban Pasundan Banten.

"Tirtayasa Traditional Festival merupakan kegiatan yang sangat bermanfaat sebagai sarana mewujudkan pelestarian budaya seni tradisional Banten, baik pencak silat, debus maupun tari tradisonal," ucap Asep Abdullah Busro.

Ketua Umum IKA Untirta Asep Abdullah Busro foto bersama sejumlah panitia pelaksana kegiatan Tirtayasa Traditional Festival.
Ketua Umum IKA Untirta Asep Abdullah Busro foto bersama sejumlah panitia pelaksana kegiatan Tirtayasa Traditional Festival. Dokumen IKA Untirta

Selanjutnya, kata dia, event 'Tirtayasa Traditional Festival' yang melombakan kompetisi pencak silat diharapkan dapat menghasilkan bibit unggul atlet prestasi usia dini di bidang olahraga pencak silat yang dapat mewakili Provinsi Banten dalam PON di tingkat nasional.

"Tirtayasa Traditional Festival merupakan kegiatan penyaluran minat bakat para generasi muda ke arah hal yang positif sehingga terhindar dari aktifitas kegiatan narkoba dan hal negatif lainnya," ucap Asep Abdullah Busro.

Baca Juga: Tampilkan Degung Cilik di Rabegan Paguyuban Pasundan Banten, PSL Banten Tanamkan Seni Budaya Sunda ke Milenial

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x