Helldy Agustian Resmikan Pasar Tradisional di Ciwandan Kota Cilegon

- 21 Januari 2024, 21:40 WIB
Wali Kota Cilegon Helldy Agustian berdialog dengan salah satu pedagang di Pasar Tradisional Randakari Kecamatan Ciwandan Kota Cilegon, Ahad 21 Januari 2024.
Wali Kota Cilegon Helldy Agustian berdialog dengan salah satu pedagang di Pasar Tradisional Randakari Kecamatan Ciwandan Kota Cilegon, Ahad 21 Januari 2024. /Dokumen Kominfo Kota Cilegon

KABAR BANTEN - Wali Kota Cilegon Helldy Agustian meresmikan Pasar Tradisional Kelurahan Randakari, Kecamatan Ciwandan Kota Cilegon, Ahad 21 Januari 2024.

Pasar tradisional yang berada di Jalan Lingkar Selatan (JLS), setelah diresmikan oleh Helldy Agustian, akan mampu menumbuhkan ekonomi masyarakat dan dapat mengurangi angka pengangguran.

"Kami berikan apresiasi yang tinggi untuk masyarakat Kelurahan Randakari, Kecamatan Ciwandan, yang telah mendirikan pasar tradisional di pinggir jalan JLS ini,”kata Helldy Agustian.

Ia menuturkan, Pemkot Cilegon sangat membutuhkan pasar Tradisional. Dimana, akan mampu membangkitkan pertumbuhan ekonomi.

“Kita sangat butuh pasar tradisional dan UMKM seperti ini karena sudah terbukti dapat mengurangi pengangguran," ujarnya.

Menurut Helldy, pihaknya telah menggelontorkan program bantuan berupa pinjaman dan pelatihan melalui Dinas Koperasi dan UKM.

"Kami berharap, pasar tradisional ini menjadi pilihan wisatawan untuk membeli oleh-oleh. Jangan lupa bagi pelaku UMKM, kami juga menggulirkan program permodalan,"tuturnya.

Sementara itu, Lurah Randakari Hairul Amri menyampaikan pasar tradisional sudah buka selama 4 bulan.

"Dapat kami sampaikan sebenarnya pasar ini sudah berdiri selama 4 bulan, Alhamdulillah hari ini diresmikan langsung oleh Pak Wali Kota Cilegon," ucapnya.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x