Jelang Kampanye, PDIP Cilegon Tunggu Arahan Pusat

- 25 September 2020, 14:07 WIB
Wakil Ketua DPC PDIP Cilegon Tb. Amri Wardhana
Wakil Ketua DPC PDIP Cilegon Tb. Amri Wardhana /Kabar Banten/Himawan Sutanto/

 

KABAR BANTEN -  Tahapan Pilkada Serentak 2020 akan memasuki masa kampanye  pada 26 September 2020. Namun demikian, PDIP Kota Cilegon masih belum menentukan akan berkoalisi kemana karena masih menunggu arahan DPP PDIP.

Padahal partai berlambang Banteng moncong putih tersebut mendapatkan 4 kursi dengan perolehan suara sekitar 20 ribu. “Pada Pilkada serentak ini, kami akui tidak ikut serta dan kami pengurus DPC PDI Perjuangan Kota Cilegon masih istikharah,”kata Wakil Ketua DPC PDIP Kota Cilegon Bidang Hukum dan HAM, Tb. Amri Wardhana, Kamis 24 September 2020.

Ia mengatakan, pihaknya masih melakukan komunikasi dengan DPP PDIP sambil menunggu arahan. Namun hingga saat ini belum bisa memutuskan akan bergabung kemana pada Pilkada Serentak 2020. Menurutnya, apapun keputusan DPP PDIP, DPC Cilegon sesuai dengan hirarki akan nurut dan manut.

Baca Juga : Pilkada Kota Cilegon 2020 Tanpa PDIP

“Istikharah itu adalah bagian dari proses kami, dan memang butuh waktu yang panjang. Kami juga masih melakukan komunikasi dengan DPP, bahkan kami juga melakukan komunikasi dengan tim pemenangan dari 4 Paslon. Nanti saja, kalau sudah waktunya, kami akan kasih kabar,”ujarnya.

Seperti diketahui, pada Pilkada Serentak 2020, DPC PDIP melalui Ketuanya Reno Yanuar mendapat rekomendasi dari Megawati Sukarnoputri. Ia berpasangan dengan Ketua DPW Berkarya Banten Helldy Agustian. Namun Helldy lebih memilih berkoalisi dengan PKS yang memunculkan Ketua DPW PKS Banten Sanuji Pentamarta. ***

Editor: Maksuni Husen


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x