Belum Penuhi Standar WHO, Pemkot Serang Gencar Tes Swab Massal

- 28 September 2020, 08:01 WIB
Rapid Test Covid-19
Rapid Test Covid-19 /

KABAR BANTEN - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Serang berencana menggelar tes swab dan rapid test massal di Cipocok Jaya, Senin 28 September 2020. Hal itu untuk mengejar satu persen standar tes swab badan organisasi kesehatan dunia atau World Health Organization (WHO).

"Senin 28 September 2020, kami ada swab dan rapid tes untuk wilayah Cipocok, jumlahnya sekitar 150 orang," kata Kepala Bidang Pengendalian dan Pemberantasan Penyakit pada Dinkes Kota Serang Ratu Ani Nuraeni, Ahad 27 September 2020.

Ia mengatakan, untuk aparatur sipil negara (ASN) yang ada di organisasi perangkat daerah (OPD) Kota Serang, swab test massal sedang dipersiapkan. Sedangkan untuk tenaga medis sudah dilakukan.

"Untuk tenaga medis sudah di-swab hasilnya negatif semua, untuk OPD segera kami siapkan," ucapnya.

Baca Juga : Update Covid-19 Kota Serang 26 September 2020, Pasien Meninggal Bertambah Jadi 7 Orang

Sebelumnya, Kepala Dinkes Kota Serang Ikbal mengatakan, tes swab massal akan fokus pada tenaga kesehatan yang menjadi garda terdepan menghadapi pasien Covid-19, organisasi perangkat daerah (OPD) di Pemkot Serang dan masyarakat.

"Nanti minggu depan akan lakukan tes swab massal, dan kita akan fokus kepada tenaga kesehatan kedua OPD yang ada pelayanan publik termasuk media. Nanti untuk media saya tawarkan kapan mau dilakukan swab," ucap Ikbal.

Ia mengatakan, pihaknya terus berupaya menekan penyebaran Covid-19 di Kota Serang. Saat ini, proses tracking, penyemprotan dan skrining terus berjalan.

"PSBB ini juga merupakan salah satu pencegahan, tetapi tadi Pak Wali mengatakan bahwa karena memang tracking ini terus naik, maka kita akan lakukan pelayanan khusus kepada orang yang positif," tuturnya.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x