Pulang Kampung ke Tanara, Wapres Ma'ruf Amin Ingatkan Pj Gubernur Banten Soal Pembangunan

- 18 Juni 2024, 08:30 WIB
Wapres RI KH Maruf Amin bersama Pj Gubernur Banten Al Muktabar saat momentum Idulfitri beberapa waktu lalu.
Wapres RI KH Maruf Amin bersama Pj Gubernur Banten Al Muktabar saat momentum Idulfitri beberapa waktu lalu. /Dok. Biro Adpim Provinsi Banten

KABAR BANTEN - Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin mengingatkan Pj Gubernur Banten Al Muktabar terkait pembangunan dan program-program kemasyarakatan.

Wapres RI meminta Pj Gubernur Banten Al Muktabar untuk meningkatkan program-program kemasyarakatan.

Selain itu Ma'ruf Amin juga menanyakan progres berbagai pembangunan yang sedang dilakukan Pemprov Banten.

Baca Juga: Percepatan Penurunan Stunting, BKKBN dan Baznas Banten Distribusikan Daging Hewan Kurban di Kecamatan Kasemen

Hal ini mencuat saat Pj Gubernur Banten Al Muktabar menyambut kedatangan Wapres RI yang pulang kampung ke Tanara, Kabupaten Serang.

Wapres Ma'ruf Amin merayakan Hari Raya Iduladha 1445 Hijriah di kampung halamannya di Tanara, Kabupaten Serang, Senin 17 Juni 2024, usai melaksanakan Salat Id dan kurban di Masjid Istiqlal, Jakarta.

Pertemuan Wapres dan Al Muktabar dilakukan di Pondok Pesantren (Ponpes) An-Nawawi, Tanara, Kabupaten Serang, Senin (17/6/2024). 

Dalam kesempatan tersebut, Al Muktabar juga melaporkan kondisi di Provinsi Banten yang secara umum terjaga dengan baik, meliputi Kamtibmas, stabilitas daerah, harga pangan, inflasi maupun persiapan pelaksanaan Pilkada serentak.

"Kita melakukan diskusi-diskusi terkait beberapa hal di Provinsi Banten yang itu berlangsung dengan penuh keakraban," ujar Al Muktabar.

Dikatakan, Wapres Ma'ruf Amin juga memberikan arahan agar berbagai program yang sedang dan akan dilaksanakan oleh Pemprov Banten itu bermanfaat dan dirasakan langsung oleh masyarakat. 

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah