1549852

Membanggakan, Naufal Gibran Ahmadinezas Pelajar Kabupaten Serang Lolos Seleksi Paskibraka Nasional

- 25 Juni 2024, 10:30 WIB
Naufal Gibran Ahmadinezas K, pelajar asal SMA PU Al-Bayan Anyer Kabupaten Serang berhasil lolos menjadi paskibraka tingkat nasional untuk HUT RI 17 Agustus 2024 di IKN.
Naufal Gibran Ahmadinezas K, pelajar asal SMA PU Al-Bayan Anyer Kabupaten Serang berhasil lolos menjadi paskibraka tingkat nasional untuk HUT RI 17 Agustus 2024 di IKN. /Dok. Badan Kesbangpol Kabupaten Serang

Diantaranya pemberkasan ulang, seleksi pancasila dan wawasan kebangsaan, seleksi intelegensi umum, seleksi kesehatan atau pemeriksaan kesehatan dan tes parade.

Selanjutnya seleksi PBB dan kesamaptaan, seleksi kepribadian terdiri dari psikotes, wawancara, penelusuran minat bakat dan rekam jejak di media sosial.

Anton juga mengatakan, kiat yang telah dilakukan hingga berhasil meloloskan dua kali paskibrakanya ke tingkat nasional pertama melakukan evaluasi pelaksanaan tahun sebelumnya.

Melihat apa yang kurang dan diperbaiki serta yang masih baik ditingkatkan.

"Anak-anak diberikan porsi latihan yang lebih sebelum mengikuti seleksi baik fisik maupun non fisik sesuai tahapan seleksi," tuturnya.

Kemudian yang sangat berharga baginya yaitu dukungan luar biasa dari Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah dan Sekda Kabupaten Serang Nanang Supriatna.

Sehingga semakin meningkatkan motivasi dan semangat anak anak.

"Peran pelatih baik dari purna paskibraka, TNI dan Polri ikut andil dalam menciptakan kualitas anak-anak," ucapnya.***

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah