Beri Dukungan ke Ben-Pilar, Ini Harapan Ikatan Pemuda Kreatif

- 16 Oktober 2020, 23:09 WIB
Ikatan Pemuda Kreatif (IPK) Cempaka Putih saat deklarasi dukungan untuk Ben-Pilar, di rumah pemenangan Ben-Pilar, Serpong Utara, Jumat, 16 Oktober 2020.*
Ikatan Pemuda Kreatif (IPK) Cempaka Putih saat deklarasi dukungan untuk Ben-Pilar, di rumah pemenangan Ben-Pilar, Serpong Utara, Jumat, 16 Oktober 2020.* /Kabar Banten /

KABAR BANTEN - Sekelompok pemuda yang tergabung dalam Ikatan Pemuda Kreatif (IPK) Cempaka Putih mendeklarasikan diri mendukung pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan dalam Pilkada Tangsel 2020.

Deklarasi dilakukan di rumah pemenangan Ben-Pilar, Serpong Utara, Jumat, 16 Oktober 2020, dengan menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19.

Koordinator IPK Cempaka Putih, Rudi mengatakan, pihaknya memberikan dukungan kepada Ben-Pilar dengan harapan diberdayakannya para pemuda Kota Tangsel.

Baca Juga: Tolak Kekerasan dan Anarkisme, Polres Serang hingga Tokoh Masyarakat Lakukan Ini

Ia juga menilai, pasangan Ben-Pilar mempunyai gagasan untuk itu. Menurutnya, pasangan Ben-Pilar memahami apa kebutuhan para pemuda, sebab Pilar Saga Ichsan juga berasal dari kalangan pemuda.

"Pemimpin muda akan memahami kebutuhan para pemuda. Bang Pilar inilah yang cocok," katanya.

Rudi mengungkapkan, para pemuda harus dapat eksis untuk kemajuan bangsa dan daerahnya.

Baca Juga: Oknum Polisi Diduga Hambat Peliputan, Wartawan Pandeglang Lakukan Ini

Oleh karena itu, sudah seharusnya para pemuda bergerak untuk kepentingan daerah. "Di Pilkada ini kita berihtiar untuk memilih pemimpin yang bisa membawa Kota Tangsel lebih baik lagi," ujarnya.

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x