16 Puskesmas di Kota Serang Berstatus BLUD, Wakil Wali Kota Klaim Pelayanan Lebih Optimal

- 28 Oktober 2020, 20:19 WIB
Wakil Wali Kota Serang, Subadri Ushuludin saat membuka acara penilaian PPK BLUD Puskesmas dan Labkesda di salah satu hotel di Kota Serang, Selasa, 27 Oktober 2020.
Wakil Wali Kota Serang, Subadri Ushuludin saat membuka acara penilaian PPK BLUD Puskesmas dan Labkesda di salah satu hotel di Kota Serang, Selasa, 27 Oktober 2020. /Hashemi Rafsanjani/

KABAR BANTEN - Sebanyak 16 unit pelaksana teknis (UPT) Puskesmas dan satu Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda) di Kota Serang berstatus Badan Layanan Umum Daerah (BLUD). Wakil Wali Kota Serang Subadri Ushuludin mengklaim pelayanan akan lebih optimal.

"Karena itu merupakan pelayanan dasar untuk masyarakat. Kemudian, juga melakukan manajemen UPT itu sendiri dan menjadikan pelayanan yang utuh serta maksimal," ujar Subadri, usai membuka acara penilaian PPK BLUD Puskesmas dan Labkesda di salah satu hotel di Kota Serang, Selasa, 27 Oktober 2020.

BLUD secara resmi ditetapkan di Kota Serang untuk peningkatan pelayanan dasar dalam bidang kesehatan. Hal itu juga sesuai dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) Nomor 79 Tahun 2018 tentang BLUD.

"Jadi, untuk tahap awal ini UPT Puskesmas dan Labkesda di Kota Serang sudah BLUD. Semoga ke depan bisa dilakukan pada bidang-bidang lainnya," ujar Subadri.

Sebelumnya, ucap dia, banyak masyarakat yang mengeluhkan pelayanan Puskesmas.

"Tapi, mudah-mudahan dengan adanya BLUD ini pelayanan di seluruh Puskesmas dapat dimaksimalkan dan dinikmati oleh masyarakat luas," tuturnya.

Baca Juga : Tidak Percaya Corona? Kadinkes Kota Serang Ajak Masyarakat Jenguk Pasien Positif

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Serang Ikbal menuturkan, 16 Puskesmas tersebut, di antaranya Puskemas Serang Kota, Taktakan, Ciracas, Cipocok Jaya, Banjar Agung, Kilasah, Kasemen, Unyur, Rau, dan Puskesmas Sawah Luhur.

"Ditambah satu Labkesda Kota Serang, sehingga kami bisa bersaing dengan labkesda swasta lainnya," katanya.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x