Tidak Ada Upacara Hari Pahlawan, Pemkot Cilegon Dikritik

- 12 November 2020, 11:56 WIB
Peringatan Hari Pahlawan / Ilustrasi Pahlawan 10 November 2020
Peringatan Hari Pahlawan / Ilustrasi Pahlawan 10 November 2020 / /Anasb/

KABAR BANTEN - Lembaga Kajian Publik Cilegon (LKPC) mengkritik Pemkot Cilegon yang tidak menggelar upacara Hari Pahlawan pada 10 November 2020.

Padahal kegiatan rutinitas tiap tahun tersebut merupakan salah satu Peringatan Hari Besar Nasional (PHBN) yang harus dilakukan. 

Wakil Ketua Bidang Hubungan Kelembagaan Ragil mengatakan, seharusnya Pemerintah Kota (Pemkot) mengikuti hierarki secara nasional.

Baca Juga: Pahlawan Kesehatan Indonesia: Prof. Kusnandi Rusmil

“Nggak tau, kenapa bisa demikian, padahal PHBN diperingati setiap tahun. Banyak memang yang menanyakan kenapa Pemkot tidak menggelar upacara, atau ziarah ke makam Pahlawan,” kata Ragil, Kamis 12 November 2020.

Dia mengatakan, seharusnya, momentum PHBN yang diperingati secara nasional, untuk skala daerah wajib dilakukan. 

Kata dia, sejarah yang tercatat harus diperingati, kemudian generasi muda diberikan pemahaman agar mereka tahu siapa pahlawan baik secara nasional maupun lokal. Karena di Banten, khususnya Cilegon juga ada pahlawan nasional.

Baca Juga: Usulan dari Banten Kandas, Enam Tokoh Dianugerahi Pahlawan Nasional

“Bukannya malah tidak diperingati. Kalau memang tidak digelar pada waktu yang sama. Biasanya ada momentum lain. Tapi sampai hari ini kami belum mendapat kabar, hanya pemasangan spanduk saja dan ucapan. Atau memang ada kepentingan lain, sehingga Pemkot tidak menggelar upacara, ini kan aneh,” tuturnya.

Sementara itu Plt Asda 1 Tb. Dikri Maulawardhana ketika dikonfrimasi mengatakan, edaran Kementrian Sosial menyerukan agar peringatan hari pahlawan dipusatkan secara nasional di TMP Kalibata secara virtual yang langsung dipimpin oleh Presiden RI.

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x