26 Nama Bayi Perempuan Islami Tiga Suku Kata, Awalan A-Z Terbaru, Cantik Kaya Raya dan Diberkahi Allah

- 8 Oktober 2022, 19:06 WIB
Illustrasi terkait 26 nama bayi perempuan Islami tiga suku kata, awalan A hingga Z terbaru, bermakna cantik kaya raya dan diberkahi Allah/instagram/@baby_cuteness100
Illustrasi terkait 26 nama bayi perempuan Islami tiga suku kata, awalan A hingga Z terbaru, bermakna cantik kaya raya dan diberkahi Allah/instagram/@baby_cuteness100 /

 

KABAR BANTEN – Berikut rekomendasi nama bayi perempuan Islami tiga suku kata terbaru, dengan awalan A hingga Z, yang sebagian maknanya adalah cantik, kaya raya, dan diberkahi Allah.

Rekomendasi nama bayi perempuan Islami ini bisa menjadi pertimbangan bagi ayah bunda yang tengah mencari nama bayi untuk calon putri tercintanya.

Sebagaimana dipahami, bahwa salah satu tugas orangtua adalah memberikan nama yang baik untuk putra-putrinya.

Baik dalam arti, bukan hanya nama yang indah dan enak didengar namun juga memiliki makna yang baik, yang akan menjadi doa dan harapan orangtua untuk buah hatinya.

Sebagaimana Kabar Banten kutip dari Kamus Arti Nama dan dirangkai menjadi nama bayi perempuan Islami yang cantik dan indah, berikut 28 rekomendasi nama bayi perempuan Islami yang terdiri dari tiga suku kata, awalan A hingga Z terbaru, beserta maknanya yang baik.

Baca Juga: 21 Nama Bayi Perempuan 3 Kata Islami Aesthetic, Putri Lembut Cahaya Keluarga, Termasyhur dan Penuh Kemuliaan

1. Aghnia Shanum Kamila

Maknanya : anak perempuan yang kaya raya dan sempurna serta diberkahi Allah

  • Aghnia : kaya
  • Shanum : diberkahi Allah
  • Kamila : sempurna

2. Adila Najma Faiza

Maknanya : anak perempuan yang bersinar bagai bintang, memiliki sifat adil dan lurus dalam meraih kemenangan

  • Adila : wanita yang lurus dan adil
  • Najma : bintang
  • Faiza : kemenangan

3. Balqis Jihan Kaifiya

Maknanya : anak perempuan yang riang gembira penuh keceriaan, dan cantik bagai ratu dari negeri Saba dan harum bagai bunga yang indah

  • Balqis : nama ratu di negeri Saba yang masuk Islam
  • Jihan : surgawi, bunga yang indah
  • Kaifiya : anak perempuan yang riang gembira dan penuh keceriaan

4. Chayra Jasmin Mafaza

Maknanya : anak perempuan yang cantik suci harum bagai bunga melati, hidupnya sukses dan penuh kebaikan

  • Chayra : kebaikan dari kata Khairah
  • Jasmin : bunga melati
  • Mafaza : kesuksesan besar

5. Dzakiya Fadhila Shalihah

Maknanya : anak perempuan cerdas sholehah yang unggul dan utama, selalu diberkahi Allah

  • Dzakiya : cerdas
  • Fadhila : unggul, utama
  • Shalihah : diberkahi Allah

6. Eliza Hasna Faakhira

Maknanya : anak perempuan yang cantik, unik, berharga, kebanggaan orangtua

  • Eliza : berharga, unik
  • Hasna : cantik
  • Faakhira : bangga, luar biasa, kebanggaan orangtua

7. Faakhira Nabila Salwa

Maknanya : anak perempuan cantik bagai bidadari, cerdas, pembawa kebahagiaan dan kebanggaan orangtua

  • Faakhira : kebanggaan orang tua, luar biasa
  • Nabila : cerdas, bidadari
  • Salwa : pembawa kebahagiaan

8. Ghina Nadhifa Jahidah

Maknanya : anak perempuan yang suci, kaya raya, baik hati penolong orang yang lemah

  • Ghina : kekayaan, kaya
  • Nadhifa : bersih
  • Jahidah : penolong orang yang lemah

9. Hasna Sabira Fakhirah

Maknanya : anak perempuan yang memiliki paras cantik serta baik penuh kesabaran, kebanggaan orangtua

  • Hasna : cantik
  • Sabira : sabar
  • Faakhira : kebanggaan orang tua, luar biasa

10. Inayah Hasna Karima

Maknanya : anak perempuan cantik yang mulia dermawan perhatian dan memiliki sifat penuh kasih sayang

  • Inayah : perlindungan, perhatian, penuh kasih sayang
  • Hasna : cantik
  • Karima : anak perempuan yang mulia, dermawan

11. Jasmin Kayla Alnaira

Maknanya : anak perempuan cantik harum suci bagai bunga melati yang bermahkota penuh gemerlap

  • Jasmin : bunga melati
  • Kayla : mahkota
  • Alnaira : gemerlap

12. Khalifa Aziza Fathiyah

Maknanya : anak perempuan yang memiliki jiwa pemimpin, terhormat, penuh kasih sayang pembawa kebahagiaan bagi keluarga

  • Khalifa : pemimpin
  • Aziza : penuh cinta kasih, terhormat
  • Fathiyah : kegembiraan, kebahagiaan, memiliki sifat kemenangan

13. Luthfi Badzlin Shabira

Maknanya : anak perempuan murah hati, oenyabar dan penuh kasih sayang

  • Lutfi : kasih sayang
  • Badzlin : murah hati
  • Shabira : penyabar

14. Maisara Syasa Nabila

Maknanya : anak perempuan pintar, hidupnya selalu ceria dan diberi kemudahan

  • Maisara : yang diberi kemudahan
  • Syasa : selalu ceria
  • Nabila : pintar, cerdas

15. Nadhira Jihan Tahira

Maknanya : anak perempuan yang terhormat suci bersih pembawa kebahagiaan

  • Naadhira : berbahagia, berseri-seri
  • Jihan : wanita terhormat, baik
  • Tahira : suci, bersih

16. Omira Nuha Kaela

Maknanya : anak perempuan terkasih yang berakhlak baik,  memiliki kecerdasan pikiran dan rasa

  • Omira : wanita pemilik akhlak yang baik
  • Nuha : pikiran, kecerdasan dan rasa
  • Kaela : kekasih

17. Putri Kaela Damia

Maknanya : anak perempuan terkasih yang hidupnya selalu diberkahi Allah

  • Putri : anak perempuan
  • Kaela : kekasih
  • Damia : keberkahan

18. Qadira Shareen Salifah

Maknanya : anak perempuan yang manis dan berharga serta tegar memiliki kekuatan dan kemampuan

  • Qadira : kuat, mampu
  • Shareen : manis
  • Salifah : berharga

19. Razita Hanum Azzahra

Maknanya : anak perempuan cantik harum bagai bunga, lembut hatinya dan luar biasa kecerdasannya

  • Razita : bunga
  • Hanum : lembut
  • Azzahra : luar biasa, cerdas

19. Salwa Karima Majidah

Maknanya : anak perempuan murah hati, mulia, dermawan, pembawa kebahagiaan

  • Salwa : pembawa kebahagiaan
  • Karima : mulia dermawan
  • Majidah : dihormati dan memiliki kemuliaan

20. Takisha Maiza Ashadiya

Maknanya : anak perempuan yang hidup sehat sempurna cerdas, dan bijaksana

  • Takhisha : sehat dan hidup
  • Maiza : bijaksana, cerdik, cerdas
  • Ashadiya : putri, sempurna

21. Ufairah Azmi Kanzia

Maknanya : anak perempuan yang pemberani dan memiliki keteguhan hati sebagai pejuang wanita

  • Ufairah : pemberani
  • Azmi : keteguhan hati
  • Kanzia : pejuang wanita

22. Vega Mersiha Nazla

Maknanya : perempuan  paling cantik yang kaya raya, bermata hitam dan indah

  • Veeya : kekayaan
  • Mersiha : yang paling cantik
  • Nazla : bermata hitam dan indah

23. Wafaa Kaaria Fawzah

Maknanya : anak perempuan yang memiliki loyalitas tinggi diharapkan selalu mendapatkan kesuksesan

  • Wafaa : kesetiaan, loyalitas
  • Kaaria : harapan
  • Fawzah : selalu mendapatkan kesuksesan

24. Xavia Zia salsabila

Maknanya : anak perempuan yang memiliki masa depan terang, bersinar dan bercahaya serta menyejukan keluarga bagai mata air surga

  • Xavia : terang
  • Zia : bersinar, bercahaya
  • Salsabila : mata air surga

25. Yameena Azka Naura

Maknanya : anak perempuan yang terdidik dengan baik, cerdas, dan harum namanya laksana bunga

  • Yameena : perempuan yang dididik
  • Azka : cerdas
  • Naura : bunga

26. Zareen Olivia Faiza

Maknanya : anak perempuan yang penuh senyum, yang selalu meraih kemenangan dan memakmurkan orangtuanya

  • Zareen : penuh ekspresi senyum
  • Olivia : kemakmuran, buah zaitun
  • Faiza : kemenangan

Baca Juga: Lirik Sholawat Kidung Jagad atau Kasmaran yang dinyanyikan oleh Az Zahir grup Sholawat asal Pekalongan

Demikian, 26 rangkaian nama bayi perempuan Islami tiga suku, awalan A hingga Z, bermakna cantik kaya raya dan diberkahi Allah, serta banyak nama cantik dan makna baik lainnya.

Semoga bermanfaat dan bisa menjadi inspirasi.***

Editor: Yadi Jayasantika

Sumber: Kamus Arti Nama


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah