Benarkah Para Penghuni Kubur Saling Bertemu di Alam Barzah? Ini Jawaban Ustadz Oemar Mita

- 31 Mei 2023, 19:00 WIB
Ustadz Oemar Mita menyampaikan ceramah tentang penghuni alam kubur bertemu di alam Barzah.
Ustadz Oemar Mita menyampaikan ceramah tentang penghuni alam kubur bertemu di alam Barzah. /Tangkapan layar /YouTube B.A.W.A

KABAR BANTEN - Dalam kajian pengajian, Ustadz Oemar Mita membahas tentang penghuni kubur saling bertemu di alam barzah.

Para penghuni kubur saling bertemu di alam barzah dibahas tuntas dalam kajian ini secara jelas.

Dikutip Kabar Banten dari kanal YouTube B.A.W.A, inilah bahasan mengenai kajian para penghuni alam kubur bertemu di alam barzah.

Sewaktu seseorang meninggal dunia, maka terputuslah hubungan dia dengan alam dunia, kata Ustadz Oemar Mita.

Mereka yang kini berada di alam kubur atau alam barzah sudah tidak mengetahui lagi keadaan kabar kita yang masih hidup di dunia.

Bagi arwah orang yang beriman, ada dua yang akan didapatkan di alam kubur yaitu nikmat kubur atau siksa kubur.

Nikmat kubur bagi arwah orang yang beriman diantaranya mereka bakal bertemu dengan sanak saudaranya yang sudah mendahului meninggal.

" Jadi mereka yang sekarang berada di alam barzah atau alam kubur asalkan mereka termasuk orang yang beriman maka mereka akan saling bertemu dengan sanak familii atau keluarganya" ujar Ustadz Oemar Mita.

Tetapi bagi mereka yang tidak beriman selama di dunia, maka mereka akan mendapatkan siksa kubur dan tidak akan bertemu dengan keluarganya, kata Ustadz Oemar Mita menambahkan.

Halaman:

Editor: Kasiridho

Sumber: YouTube B.A.W.A


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x