Kenapa Bulan Ramadan Begitu Istimewa? Ternyata Ini Keistimewaannya Menurut Ustadz Adi Hadayat

- 8 Maret 2024, 13:30 WIB
Ustadz Adi Hidayat saat menerangkan beberapa keutamaan Bulan Ramadan.
Ustadz Adi Hidayat saat menerangkan beberapa keutamaan Bulan Ramadan. /Tangkapan layar/YouTube Adi Hidayat Official

Ustadz Adi Hidayat mengatakan bahwa Bulan Ramadan disebutkan dalam Al-Qur'an seperti dalam surat Al-Baqarah ayat 185:

Artinya:"Bulan Ramadan adalah bulan yang di dalamnya diturunkan Al Qur'an sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan-penjelasan mengenai petunjuk itu serta pembeda (antara yang hak dan yang batil) karena itu siapa diantara kamu hadir (ada ditempat tinggalnya atau bukan musafir) pada bulan itu maka berpuasalah, siapa yang sakit atau sedang dalam perjalanan (lalu tidak berpuasa) maka wajib menggantinya (sebanyak hari yang di tinggalkannya) pada hari yang lain, Allah menghendaki kemudahan bagimu dan tidak menghendaki kesukaran, hendaklah kamu mencukupkan bilangannya yang diberikan kepadamu agar kamu bersyukur".

2. Bulan Ramadan adalah bulan diturunkan nya Al Qur'an

Nabi Muhammad SAW bersabda:"telah diturunkan shuhuf Nabi Ibrahim pada awal malam Bulan Ramadan dan diturunkan Taurat pada tanggal 6 Ramadan, dan diturunkan Injil pada tanggal 13 Bulan Ramadan dan diturunkan Zabur pada 18 Ramadan, dan diturunkan Al Qur'an pada 24 Ramadan"(HR. Ahmad dan Al Baihaqi)

3. Bulan Yang Diwajibkan Puasa

Umat Islam diwajibkan berpuasa kewajiban puasa di Bulan Ramadan ini selain selain tercantum dalam Al Qur'an juga selaras dengan sabda Rasulullah SAW sebagaimana hadis berikut:

"Bulan yang penuh berkah telah datang kepada kalian, Allah telah mewajibkan puasa di bulan itu kepada kalian, di dalamnya pintu-pintu surga dibuka, pintu-pintu neraka ditutup, dan setan-setan dibelenggu, di dalamnya ada satu malam yang lebih baik dari pada seribu bulan, siapa saja di dalamnya yang tidak mendapatkan kebaikannya maka ia benar-benar tidak mendapat kebaikan".

4. Bulan yang terdapat malam Lailatul Qadar

Pada Bulan Ramadan umat Islam akan menemui satu malam yang istimewa yaitu malam lebih baik dari seribu bulan, yang disebut malam Lailatul Qadar.

Sebagaimana sabda Rasulullah SAW:

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: YouTube Adi Hidayat Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah