Resep Masakan Tongkol Suwir Pedas Kemang, Enak Disajikan dengan Nasi Hangat

16 Mei 2022, 17:40 WIB
Ikan tongkol suwir pedas kemangi /Instagram.com/@ummikoki/

KABAR BANTEN - Ikan tongkol selain digoreng garing, enak juga diolah menjadi pindang aatau tongkol suwir yang rasanya lezat.

Dengan aroma kemangi dan rasa pedas yang mengundang selera, tongkol suwir ini menjadi teman nasi hangat yang nikmat.

Seperti dikutip Kabar Banten dari akun Instagram @ummikoki, berikut resep dan cara membuat ikan tongkol pedas suwir kemangi.

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Pepes Ikan Teflon ala Chef Renatta Moeloek, Sedap, Sehat dan Praktis

Bahan yang dibutuhkan :

- 200-250 gram ikan pindang tongkol/boleh ikan tuna juga.

- 2sdm bubu dasar putih

- 3 SDM cabe giling

- 1 lembar daun jeruk, remas remas

- Segenggam kemangi

- Secukupnya air

- 1 sdt Garam

- 1/2 sdt Lada

- 1/2 sdt Kaldu bubuk

- Sejumput Gula

Baca Juga: Resep Diet Masakan Penggugah Selera, Ayam Lemon dan Ayam Lada Hitam

Cara membuat :

1. Tumis bumbu putih dan cabe giling sampai matang, sampai minyaknya keluar. Biar tidak lengket, beri air sedikit, tunggu hingga mendidih.

2. Setelah harum, masukan bumbu bumbu.
Masukan tongkol yg sudah disuwir.

3. Masukan kemangi, dan aduk rata. Cicipi, rasanya harus pedas gurih.

4. Angkat dan sajikan dengan nasi hangat.

Baca Juga: Resep Dadar Gulung Pisang Coklat Keju, Cemilan Legendaris, Rasanya Kekinian

Garam, merica, kaldu bubuk takarannya bisa disesuaikan, takaran diatas tidak mutlak karena setiap merk garam/kaldu bubuk tingkat keasinannya berbeda.

Takaran garam, merica dan kaldu bubuk di setiap resep @ummikoki adalah takaran awal pada saat seasoning (membumbui makanan), dapat ditambah secukupnya menyesuaikan selera masing-masing.

Itulah resep dan cara membuat ikan tongkol suwir pedas kemangi. Selamat mencoba.***

Editor: Maksuni Husen

Sumber: Instagram.com/@ummikoki

Tags

Terkini

Terpopuler