Menebak Kepribadian Seseorang Berdasarkan Tulisan Tangan

17 Juli 2022, 15:06 WIB
Ilustrasi tulisan tangan yang dapat mengungkap kepribadian seseorang. /Pixabay/energepic.com

KABAR BANTEN – Kepribadian seseorang bisa dilihat dari kebiasaan yang dilakukan oleh orang tersebut, termasuk tulisan tangan. Dalam ilmu psikologi, tulisan tangan dapat ungkap karakter seseorang.

Tipe–tipe tulisan tangan setiap orang tentu berbeda–beda, ada yang tipe besar–besar, kecil, ada yang menulis dengan cara menetap atau ada juga yang tipe tulisan tipis.

Dikutip Kabar Banten dari channel YouTube Sisi Terang yang cara mengetahui kepribadian seseorang dari tulisan tangan.

Tipe tulisan tangan dapat mengungkap kepribadian seseorang dilihat dari berbagai segi:

1. Ukuran Tulisan

Ukuran tangan manusia berukuran sekitar 2,5 hingga 3,3 mm. orang yang memiliki ukuran tangan pada kisaran tersebut umumnya memiliki kepribadian yang mudah beradaptasi, tenang, memiliki rasa percaya diri yang tinggi.

Jika ukuran tulisan mu cenderung besar, maka kamu adalah pribadi yang suka bergaul, jika ukuran tulisan tangan cenderung kecil kamu merupakan pribadi yang pemalu, minder tapi kamu termasuk orang yang mudah focus terhadap suatu hal.

2. Bentuk Tulisan

Ada beberapa orang yang tipe tulisannya miring. Orang yang tulisannya cenderung miring ke kanan merupakan pribadi yang dekat dengan keluarga dan teman-temanmu, suka berkenalan dengan hal baru dan mencoba hal–hal baru, tetapi kamu juga sering terbawa hal dan kamu cenderung impulsive.

Tipe tulisan miring ke kiri menunjukkan pribadi yang pendiam dan tidak dapat mengungkapkan emosi nya, selain itu dia suka merenung dan lebih banyak menghabiskan waktu sendiri.

Tipe tulisan tegak menunjukkan segala keputusan yang kamu ambil berdasarkan logika bukan emosi, kamu termasuk corang yang praktis dan lebih suka merencanakan sesuatu, kamu tidak menyukai hal-hal yang bersifat dadakan

3. Spasi

Jika spasi dalam tulisan kamu terlalu renggang, kamu cenderung menjaga jarak dengan orang lain, kamu sulit menjalin hubungan baik dengan teman dekatmu, kamu juga sangat menjunjung tinggi privasi.

Orang yang menulis dengan spasi tulisan yang rapat menunjukkan kedekatan emosional dengan orang lain namun hal ini sering membuat mereka lupa akan batasannya sendiri, orang dengan tip tulisan ini sangat menyukai pelukan dan ungkapan kedekatan lainnya

4. Jarak Antar huruf

Tipe tulisan dengan huruf saling berdekatan menunjukkan tipe tulisan jenis ini sering merasa tidak nyaman dengan dirinya sendiri, dia jug atipe orang yang sulit mendekati orang untuk meminta bantuan.

Jika jarak antar tulisan mu tidak renggang dan tidak terlau rapat, maka kamu adalah tipe orang ramah, suka bergaul dan kamu tidak takut dalam mengahadapi segala perubahan.

Tipe jarak antar huruf saling berjauhan menunjukkan kepribadian yang santai, nyaman dengan orang lain, dan kamu menganggap berbagi pikiran dengan orang lain adalah suatu hal penting.

5. Tipe Huruf pada Setiap Kata

Tipe huruf bersambung menunjukkan kamu punya ketrampilan logika yang baik, saat melakukan sesuatu kamu tipe tidak mau di ganggu karena ingin bersungguh–sungguh, kamu juga tipe yang aktif. Tipe hurif terpisah menunjukkan kamu memiliki instuisi yang baik

6. Kekuatan dalam Menekan Pulpen

Tekanan yang ringan menunjukkan kamu sangat sensitive dan berempati. Tulisan dengan tekanan yang kuat menunjukkan tipe orang yang berkomitmen dengan orang terdekat dan aktivitasnya, mereka selalu menganggap serius pada suatu hal dan terkadang hal ini membuat orang gelisah.

Itu tadi beberapa tulisan tangan yang dapat mengungkap kepribadian. Kalian termasuk dengan tipe tulisan yang seperti apa nih?***

Editor: Kasiridho

Sumber: YouTube SISI TERANG

Tags

Terkini

Terpopuler