7 Fakta Membanggakan Uniknya Indonesia di Mata Dunia, Nomor 3 Kemasyhurannya Masih Terjaga, Patut Disimak

19 September 2022, 14:59 WIB
Illustrasi terkait dengan tulisan 7 Fakta Membanggakan Uniknya Indonesia di Mata Dunia, Patut Disimak /Pixabay /Jan Winkler

KABAR BANTEN - Indonesia memang sangat kaya akan keanekaragaman yang menakjubkan di mata dunia.

Ini menjadi kebanggaan sebagai warga Indonesia yang ternyata mempunyai banyak fakta yang membanggakan.

Seperti dikutip Kabar Banten.com dari kanal YouTube Fispol, berikut ini 7 Fakta Membanggakan Uniknya Indonesia di Mata Dunia

Baca Juga: Mau Tahu Pantai yang Ada di Parung Bogor? Simak Info Wisata Viral Ini

1. Negara kepulauan terbesar di dunia

Indonesia yang mempunyai kepulauan terbesar di dunia juga mempunyai pulau-pulau yang termasuk ke dalam kelompok pulau-pulau terbesar di dunia, yaitu Kalimantan, Sumatera Papua yang juga termasuk ke dalam pulau terbesar di dunia.

 

2. Keanekaragaman suku bangsa terbanyak di dunia.

Indonesia tercatat sebagai negara yang memiliki suku bangsa terbanyak di dunia, yaitu sebanyak 740 suku bangsa, 67 bahasa yang berbeda dan pakaian adat yang berbeda-beda di setiap daerahnya.

Walaupun terdapat berbagai macam perbedaan dalam keberagaman suku bangsa, namun masyarakat Indonesia mampu hidup rukun dalam keragaman. Itulah yang membuat banyak masyarakat dunia yang takjub ketika berkunjung ke Indonesia.

 

3. Keajaiban dunia

Sudah tidak asing lagi di telinga kita candi Buddha terbesar di Indonesia, yaitu candi Borobudur merupakan tujuh keajaiban dunia saat ini.

Selain bentuk arsitekturnya yang indah, seluruh relief yang ada di candi Borobudur mencerminkan ajaran sang Buddha.

 Oleh karena itu UNESCO mencatat candi Borobudur tercatat ke dalam 7 keajaiban dunia.

 

4. Peraih rekor piala Thomas Cup terbanyak

Thomas cup merupakan kejuaraan bulutangkis bertaraf internasional terbesar yang diselenggarakan selama 2 tahun sekali.

Sejak tahun 1949 Indonesia merupakan negara terbanyak yang meraih Thomas Cup selain China. Hingga kini sudah ada 13 piala Thomas cup yang telah diraih tim Indonesia.

Pertama kali mendapatkan piala Thomas pada tahun 1958.

 

5. Negara yang tercatat dua kali masuk PBB.

Indonesia pernah keluar dari keanggotaan PBB pada Januari 1965 ketika Presiden Soekarno merasa PBB tidak lagi bersikap adil pada saat konflik Indonesia dan Malaysia.

Indonesia kembali bergabung dengan PBB ketika Presiden Soeharto menduduki jabatan presiden, pada September 1966 sebagai anggota dengan urutan ke-60.

 

6. Hutan bakau terbesar di dunia

Sebagai negara maritim, Indonesia memiliki garis pantai yang panjang terbentang dari Barat ke Timur. Hal ini membuat Indonesia memiliki hasil laut yang sangat melimpah.

Dengan garis pantai yang panjang, Indonesia mempunyai fakta yang unik yaitu memiliki hutan bakau terbesar di dunia.

Hutan bakau di Indonesia tercatat 2,5 juta hektar sampai 4,5 juta hektar yang tersebar di seluruh penjuru daerah pesisir Indonesia.

Kondisi inilah yang membuat Indonesia mengalahkan Brazil Nigeria dan Australia hampir 25% hutan bakau di dunia berada di Indonesia.

 

7. Rumah bagi kadal terbesar di dunia

 

Taman Nasional komodo yang dihuni oleh kadal raksasa berada di Indonesia. Sejak 2 juta tahun lalu di Pulau Komodo ada 2500 ekor Komodo

Tidak hanya itu, wisatawan juga bisa melihat 1000 spesies ikan, 2000 spesies terumbu karang, juga ada penyu, hiu dan banyak lagi.

Pada tahun 1986, Taman Nasional Pulau Komodo dinyatakan sebagai situs warisan dunia sebagai cagar pelindung komodo dan spesies lainnya.

Baca Juga: Putri Cantik, Setia, penuh Kasih Sayang, Rangkaian Nama Bayi Perempuan Islami Bernuansa Jepang

Itulah 7 fakta yang membanggakan tentang uniknya Indonesia di mata dunia semoga bermanfaat.***

Editor: Maksuni Husen

Sumber: YouTube FISPOL

Tags

Terkini

Terpopuler