Weton Selasa Pahing, Begini Kecocokan Jodoh dan Keberuntungannya Menurut Primbon Jawa

1 November 2022, 17:54 WIB
Ilustrasi gambar kalender terkait kecocokan jodoh dan keberuntungan weton Selasa Pahing menurut Primbon Jawa. /Pixabay20/Pixabay

KABAR BANTEN - Weton dalam hakekatnya adalah hari kelahiran menurut perhitungan Jawa. Yang sering digunakan oleh sebagian masyarakat Jawa untuk mengetahui kecocokan jodoh dan keberuntungan melalui ramalan primbon.

Masyarakat Jawa kuno mengunakan perhitungan weton melalui primbon,dan masih diyakini oleh sebagian orang. Dengan weton diyakini dapat mengetahui kecocokan jodoh seseorang hingga keberuntungannya.

Weton adalah kata lain dari hari kelahiran. Setiap hari dan pasaran memiliki nilai dalam perhitungan Jawa yang disebut neptu weton.terduri dari hari umum 7 dan pasaran Jawa 5.

Dilansir dari YouTube Chanel Adi Luhung, weton Selasa Pahing memiliki neptu 12 yang berasal dari hari Selasa 3 dan pasaran Pahing 9. Dengan neptu weton inilah primbon Jawa meramal Jodoh dan keberuntungannya.

Orang yang lahir Selasa Pahing,memiliki sifat layaknya aras kembang, yang bermakna orang yang mempesona dan berwibawa namun angker.

Kelahiran Selasa Pahing, memiliki watak yang paling mencolok yaitu orangnya mudah marah. Ketika mereka marah maka akan sangat mengerikan.

Jika mereka sudah marah orang lain akan menciut,maka dari itu jangan membuat orang berweton ini marah.

Orang Selasa Pahing, diibaratkan satria wirang,yang berarti, seorang pemalu, suka membantah dan sering mendapat masalah.
Dan orangnya terkenal tidak sabar.

Selain sifat buruknya, weton ini juga memiliki keistimewaan yaitu,mudah bergaul,cerdas,kreatif, disiplin,rajin,mandiri,serta suka menolong.

Dengan keistimewaan weton Selasa Pahing ini, seolah menutupi semua kelemahannya yang berasal dari sifat buruknya.

Neptu Selasa Pahing 12. Weton ini tergolong sangat baik dalam hal rezeki,karena sejak masih anak-anak tidak pernah mengalami kekurangan.

Ketika anak dalam keluarga lahir hari Selasa Pahing,maka keluarga tersebut akan mendapat keberuntungan, usaha yang dijalankan keluarga akan berkembang cukup pesat.

Anak kelahiran Selasa Pahing akan mendapat perlakuan istimewa dari keluarganya. Akibat perlakuan istimewa tersebut membuat mereka memiliki sifat angkuh.

Dengan sifat yang suka membantah weton ini akan cocok jika jika tidak menjadi karyawan atau bekerja dengan orang lain

Karena akan bertentangan dengan sifatnya yang suka membantah. Jika memaksakan bekerja dengan orang lain di prediksi tidak akan lama.

Mereka akan lebih cocok jika membuka sendiri atau menjadi atasan.yang cocok bagi mereka yaitu sebagai pedagang,petani,makelar atau peternak.

Mengenai jodoh yang cocok untuk weton Selasa Pahing. Weton ini akan cocok jika dipasangkan dengan orang berneptu,7,12,17.

Orang dengan neotu weton tersebut dapat ditemui pada kelahiran,Sabtu Kliwon,Kamis Wage,Kamis Pahing,Rabu Legi,Senin Kliwon,Minggu Pon,Selasa Pahing,dan Selasa Wage.

Apabila weton Selasa Pahing menikah dengan salah satu weton tersebut diprediksi kehidupan rumah tangganya akan bahagia, tentram dan damai.

Selain itu diprediksi kesehatan dan rezekinya akan lancar dan tidak mengalami kesulitan dalam ekonomi.

Pada intinya semua perhitungan diatas tidak benar, karena primbon Jawa hanya penafsiran manusia tentu ada melesetnya.

Demikian ramalan kecocokan jodoh dan keberuntungan weton Selasa Pahing menurut primbon Jawa.***

 

Editor: Kasiridho

Sumber: YouTube Adiluhung

Tags

Terkini

Terpopuler