Konten Instagram Tiba-tiba Viral? Lakukan 7 Hal Agar Followers Tidak Kecewa

17 September 2023, 19:04 WIB
Ilustrasi 7 hal yang bisa dilakukan jika tiba-tiba konten di akun instagram viral. /freepik

KABAR BANTEN - Terdapat beberapa hal yang bisa dilakukan saat konten di akun Instagram tiba-tiba viral. Jangan sampai salah bertindak ketika postingan anda tiba-tiba dibagikan banyak orang dan menjadi perbincangan.

 

Kejadian suatu konten media sosial yang mendadak viral menjadi pemandangan umum yang sering terjadi, baik itu unggahan, aktivitas pribadi, tangkapan layar pemberitaan ataupun video pendek. Fenomena itu akan terjadi ketika akun lain mengunggah ulang konten sehingga tersebar ke media sosial lain.

Sebagai pemilik akun, pentingnya bertindak dengan benar saat tahu konten tersebut tiba-tiba viral. Seperti, menanggapi komentar yang masuk secara bijak dan sebaiknya tidak egois lalu mengabaikan begitu saja.

Dilansir dari laman 50PoundSocial, berikut 7 hal yang bisa dilakukan saat konten instagram tiba-tiba viral. Simak selengkapnya.

1. Balas setiap komentar dengan bijak

Saat konten Instagram viral, anda sebagai pemilik akun tidak boleh mengabaikan sorotan warganet terkait konten viral yang anda buat. Oleh karna itu, wajib merespon komentar yang masuk secara bijak. Perlu keterlibatan dengan followers agar membangun hubungan baik dengan mereka.

2. Buat interaksi dengan Instagram Story

Jangan ragu untuk berinteraksi dengan followers lainnya dengan cara membuat QnA di Instagram Story. Itu menjadi salah satu cara yang bagus untuk berinteraksi dengan mereka selain tentunya bisa menjadi sarana mengenal mereka dengan lebih baik.

3. Buat Instagram Guide

Fitur Instagram Guide berguna untuk membuat konten berisikan berbagai macam kurasi dan rekomendasi yang mudah diikuti, seperti miniblog. Nantinya warganet dan followers akan lebih mudah mengenal akun anda lewat unggahan-unggahan tersebut.

 

4. Buat konten lain yang variatif

Tidak ada salahnya untuk selalu membuat konten saat ada salah satu konten yang dimiliki tiba-tiba viral. Namun, anda bisa mencoba buat variasi konten lain, salah satunya dengan mengunggah konten dengan versi berbeda dari yang sebelumnya, ini bisa menjamin video akan lebih segar dan menarik followers.

5. Jangan buat konten terlalu sering

Ketika ada konten anda yang tiba-tiba viral, anda tidak perlu memanfaatkan momentum itu dengan mengunggah konten terus menerus. Yang perlu dilakukan adalah mengambil jeda sehari atau dua hari sebelum mengunggah lagi atau mengunggah konten lama di media sosial lain.

 

6. Pelajari konten yang sedang viral

Dengan mencari tahu ciri-ciri konten anda yang sedang viral, cara tersebut dapat dilakukan lagi dengan membuat konten serupa. Ketahui apakah konten tersebut viral karena dibagikan banyak orang atau karena penggunaan tagar (Hashtag). Dengan cara melihat ‘View Insights’, menjadi salah satu aspek untuk mengetahui tentang berapa kali unggahan sudah dilihat orang.

7. Buat tagar yang relevan

Misalnya anda tahu bahwa konten yang viral karena efek tagar yang dibuat, kedepannya anda bisa membuat lagi konten dengan tagar yang lebih baik. Tujuannya agar konten lebih cepat dikenal, menjangkau lebih banyak audiens dan menambah jumlah followers.***

 

Editor: Kasiridho

Sumber: 50PoundSocial

Tags

Terkini

Terpopuler