Jangan Dilakukan, Ternyata Ini Bahaya Mencium Bayi Sembarangan, Sering Diabaikan Masyarakat

6 Oktober 2023, 09:00 WIB
Jangan sembarangan mencium bayi, ini bahayanya. /Pixabay-Bru-nO/

KABAR BANTEN - Memiliki bayi merupakan salah satu impian seseorang yang sudah menikah baik lama ataupun baru.

 

Namun, melihat bayi yang lucu dan menggemaskan kerap membuat banyak orang yang ingin langsung mencium bayi tersebut.

Hal tersebut umumnya terjadi karena adanya aroma khas bayi yang segar dan lembut pada kulit bayi.

Baca Juga: Kenali 4 Tanda Bayi atau Anak akan Tumbuh Gigi dan Cara Menanganinya

Tetapi, siapa sangka mencium bayi tidak boleh sembarangan, karena memiliki dampak berbahaya untuk bayi itu sendiri.

Pasalnya, mencium bayi sembarangan bisa meningkatkan risiko penyebaran penyakit pada bayi.

 

Sayangnya, belum banyak masyarakat yang mengetahui dan paham akan bahaya  mencium bayi sembarangan.

Dikutip dari berbagai sumber, berikut beberapa bahaya mencium bayi sembarangan, seperti:

1. Penyebaran Penyakit

Pertama, bahaya dari mencium bayi sembarangan yaitu bisa meningkatkan risiko penularan penyakit pada bayi.

Hal tersebut terjadi karena bayi belum memiliki sistem kekebalan tubuh yang sudah berkempang sepenuhnya.

Itu membuat ketika Anda mencium bayi sembarangan bisa meningkatkan penyebaran penyakit yang berbahaya untuk bayi tersebut.

Selain itu, orang yang kerap mencium bayi sembarangan seringkali tidak menyadari jika mereka membawa kuman yang bisa menyebabkan infeksi pada bayi.

Maka, sebelum menyentuh bayi sebaiknya Anda mencuci tangan menggunakan sabun terlebih dahulu atau menggunakan hand sanitizer sebelum menyentuh bayi.

2. Menyebabkan Infeksi Saluran Pernapasan

Selanjutnya, bahaya dari mencium bayi sembarangan yaitu bisa menyebabkan infeksi saluran pernafasan, karena pada dasarnya bayi memiliki saluran pernafasan yang kecil dan rentan terhadap infeksi.

Ketika Anda mencium bayi sembarangan, maka akan menyebabkan infeksi saluran pernafasan seperti flu dan juga bisa menyebabkan demam yang membuat bayi tidak nyaman serta mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan mereka.

Hal tersebut terjadi karena bayi belum memiliki kekebalan tubuh seperti orang dewasa. Maka dari itu Anda perlu menjaga kebersihan dan jangan mencium bayi ketika sedang sakit.

3. Risiko Tersedak

Risiko tersedak merupakan bahaya selanjutnya dari mencium bayi sembarangan.

Itu terjadi ketila ada salah posisi dan tekanan ketika mencium bayi karena makanan atau cairan yang ada dalam mulut mereka.

Tersedak sendiri menjadi kondisi yang berbahaya dan membutuhkan pertolongan medis segera.

Jadi usahakan posisi tubuh bayi sudah sesuai keika ingin mencium mereka.

4. Bahaya Asupan Bahan Kimia

Ketika mencium bayi dalam kondisi Anda masih menggunakan produk kecantikan ataupun kesehatan yang mengandung bahan kimia.

Hal tersebut berbahaya karena bayi bisa mendapatkan asupan bahan kimia dari produk tersebut.

Hal tersebut kerena produk yang mengandung bahan kimia bisa saja meresap dalam kulit bayi dan berisiko bagi kesehatan bayi serta mempengaruhi sistem kekebalan tubuh.

Maka hindari menggunakan produk yang mengandung bahan kimia jika ingin mencium bayi.

5. Risiko Infeksi Kulit

Terakhir, bahaya yang ditimbulkan dari mencium bayi sembarangan yaitu risiko infeksi kulit. Hal tersebut terjadi karena bayi memiliki kulit yang sensitif dan rentan terkena infeksi kulit.

Ketika mencium bayi sembarangan, maka Anda secara tidak sengaja bisa menularkan penyakit yang menimbulkan iritasi dan infeksi pada kulit.

Baca Juga: 4 Dampak Negatif Kecanduan Gadget untuk Tumbuh Kembang Anak, Salah Satunya Pembentukan Karakter

Sebelum Anda mencium bayi maka perhatikan kebersihan tangan dan pastikan dalam kondisi yang baik sebelum mencium bayi.

Demikian informasi terkait bahaya ketika mencium bayi sembarangan yang masih banyak belum diketahui masyarakat.***

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: berbagai sumber

Tags

Terkini

Terpopuler