1549852

Keistimewaan Weton Kelahiran Rabu Menurut Primbon Jawa, Salah Satunya Berelemen Api Besar

- 29 Desember 2021, 14:33 WIB
Ilustrasi gambar kalender berkaitan dengan keistimewaan weton kelahiran Rabu, salah satunya berelemen api besar menurut primbon Jawa
Ilustrasi gambar kalender berkaitan dengan keistimewaan weton kelahiran Rabu, salah satunya berelemen api besar menurut primbon Jawa /Tangkap layar pixabay.com/Ariapsa

Diibaratkan seperti matahari, orang yang memiliki weton kelahiran hari Rabu dapat memberikan kehidupan yang lebih baik atau bisa menjadi penerang bagi orang lain.

Maka tidak heran, bila orang yang memiliki weton kelahiran Rabu juga mempunyai kepribadian yang sangat cerdas.

Baca Juga: Rahasia Weton Rabu Wage, Watak, Cinta, Karir, dan Keberuntungan Menurut Primbon Jawa

Pemilik weton kelahiran Rabu pun dianggap sosok yang cepat tanggap dan gemar mempelajari hal-hal baru.

Karena kepribadiannya yang cerdas bahkan gemar mempelajari hal-hal baru, orang yang memiliki weton kelahiran Rabu pun bisa memberikan saran atau nasihat kepada orang lain dengan sangat bijak.

Selain itu, dengan memiliki rasa keingintahuan yang besar tentang hal-hal baru, orang yang memiliki weton kelahiran Rabu cenderung berwawasan luas dengan sudut pandang yang baik.

Di sisi lain menurut primbon Jawa, weton kelahiran Rabu memiliki tugas yang harus diemban, yaitu membuat perubahan yang lebih baik terhadap bumi sebagai tempat tinggal yang aman dan nyaman.

Banyak sisi positif yang dimiliki oleh weton kelahiran Rabu, diantaranya tegas, berpendirian teguh, serta pandai memposisikan diri dimana pun berada.

Baca Juga: Fakta Menarik Sejarah Gedung Putih, Bangunan Paling Terkenal di Dunia

Dalam bersosialisasi, weton kelahiran Rabu mempunyai rasa sosial yang sangat tinggi.
Bahkan akan selalu sigap untuk membantu orang-orang yang membutuhkan atau kesusahan.

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah