Posisi Tidur Ibu Hamil Yang Tepat dan yang Harus Dihindari Menurut dr Julita Nainggolan

- 3 September 2022, 09:46 WIB
dr Julita Julita Nainggolan saat menjelaskan posisi tidur ibu hamil yang tepat dan dihindari / Tangkap Layar / YouTube DRV Channel
dr Julita Julita Nainggolan saat menjelaskan posisi tidur ibu hamil yang tepat dan dihindari / Tangkap Layar / YouTube DRV Channel /

KABAR BANTEN - Saat mengalami fase kehamilan, posisi tidur ibu hamil selalu menjadi persoalan.

Tak sedikit wanita yang mengalami kurang tidur karena posisi tidurnya saat hamil tidak tepat dan tidak nyaman.

Namun demikian kehamilan adalah momen yang ditunggu tunggu setiap pasangan suami istri terutama calon ibu.

Sebab kehamilan akan membuat lengkap dalam kehidupan berumah tangga.

 

Pada artikel kali ini dokter spesialis kebidanan dan kandungan dr Julita Nainggolan SpOG akan menjelaskan tentang posisi ibu hamil saat tidur dan dihindari, dan menjelaskan mengapa saat tidur bisa mengalami sesak.

Dokter spesialis kebidanan dan kandungan dr Julita Nainggolan SpOG mengatakan selama kehamilan Rahmi akan membesar.

Rahim akan keluar dari rongga panggul saat usia kehamilan 12 Minggu atau tiga bulan. Ketika tiga bulan kebawah rahim belum teraba di perut.

"Jadi jangan dengarkan kata orang kalau misalnya perut belum kelihatan, karena tiga bulan kebawah perut masih berada di dalam rongga panggul jadi belum bisa meraba rahim kita," ujarnya seperti dikutip Kabar Banten dari YouTube DRV Channel Sabtu 3 September 2022.

Halaman:

Editor: Sigit Angki Nugraha

Sumber: YouTube DRV CHANNEL


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah