Inilah 8 Fakta Unik Bulan Ramadan di Beberapa Negara, Ada Bazar Makanan Tradisional Hingga Durasi Puasa 17 Jam

- 27 Maret 2023, 21:59 WIB
Fakta unik Bulan Ramadan di Bangladesh/tangkapan layar youtube/channel Islam Populer
Fakta unik Bulan Ramadan di Bangladesh/tangkapan layar youtube/channel Islam Populer /

 

KABAR BANTEN - Bulan Ramadan merupakan bulan penuh berkah yang selalu ditunggu-tunggu kedatangannya oleh seluruh umat Islam di dunia.

Untuk menyambut Bulan Ramadan setiap negara mempunyai kebiasaan, tradisi yang berbeda-beda mulai dari makanan khas saat berbuka puasa hingga durasi berpuasa.

Anda ingin lebih tahu fakta unik kebiasaan saat Bulan Ramadan di beberapa negara, simak terus artikel ini sampai selesai.

Dikutip Kabar Banten dari video youtube channel Islam Populer, berikut 8 fakta unik kebiasaan, tradisi saat  Bulan Ramadan di beberapa negara:

Bangladesh

Di Bangladesh terdapat kebiasaan dan tradisi unik saat Bulan Ramadan yaitu umat Islam di bulan ini  saling mengunjungi dan makan bersama.

Makanan khas saat Bulan Ramadan di negara ini yaitu Cilapi yaitu sejenis manisan.

Tradisi lainnya yaitu umat muslim di Bangladesh sering mengadakan bazar untuk menjual berbagai jenis makanan, lokasi bazarnya di Dhaka.

Sebagian makanan yang dijual dalam bazar ini adalah makanan tradisional seperti kebab, chicken banakari, dan menu-menu lain yang dicampur nasi dan banyak lagi.

Baca Juga: Ada Cahaya Islam di Tanah Papua, Meski Tak Membahana, Tersamar dan Tersembunyi! Inilah Sejarahnya

Australia

Australia merupakan negara dengan durasi puasa terpendek yaitu sekitar 10 hingga 11 jam per hari.

Umat muslim di Australia biasanya berbuka puasa saat dalam perjalanan pulang dari kantor atau tempat kerja masing-masing, hal ini dikarenakan waktu berbuka puasa sekitar pukul 5 sore.

Dan Salat Tarawih di negara ini pada umumnya dilakukan sebelas rakaat.

Jepang

Makanan khas berbuka puasa di Jepang yaitu Kue Dorayaki.

Umat muslim Jepang biasanya membentuk semacam Panitia Ramadan yang bertugas untuk menyusun kegiatan selama Bulan Ramadan  yang bertempat di Japan Islamic Center.

Afrika Selatan

Di Afrika Selatan durasi berpuasa sekitar lebih dari 14 jam dengan temperatur di atas 30 derajat Celcius.

Umat muslim di Afrika Selatan memaknai Bulan Ramadan dengan berbagai kegiatan positif diantaranya yaitu syiar mempublikasikan agama dan budaya Islam, mengunjungi pemakaman untuk mendoakan keluarga yang telah tiada dan banyak lagi.

Menu makanan khas saat berbuka puasa di negara ini yaitu Samosa, Pai, Kari dan Karim atau sejenis kaldu.

Baca Juga: Ini 10 Peristiwa Besar Bersejarah Terjadi di Bulan Ramadan, Ada Farhul Makkah Hingga Peruntuhan Al'Uzza

Mesir

Saat menyambut Bulan Ramadan umat muslim di Kairo, Mesir mempunyai kebiasaan unik tersendiri yaitu Kota Kairo berubah menjadi Kota Sejuta Lampu.

Tradisi memasang Lampu Venus sudah dimulai sejak zaman Dinasti Fatimiah, saat itu pemasangan  lampu tradisional tersebut ditunjukkan untuk menyambut kedatangan pasukan Raja Mesir yang berkunjung pada Bulan Ramadan.

Makanan khas berbuka puasa di negara ini yang paling dinantikan yaitu makanan pencuci mulut yang bernama Kunafa dengan citarasa manis.

Umat Islam Mesir saat Bulan Ramadan turut berlomba-lomba menyediakan tempat berbuka puasa gratis untuk mencari pahala.


Arab Saudi

Di Arab Saudi terdapat kebiasaan unik saat menyambut Bulan Ramadan yaitu Meriam Ramadan di Makkah Al Mukarramah.

Meriam ini digunakan untuk memberikan isyarat tanda masuknya bulan suci Ramadan, tanda berbuka, tanda imsak, tanda sahur dan masuknya tanggal 1 Syawal

Pada Bulan Ramadan di negara ini umat muslim berlomba-lomba menyediakan hidangan berbuka puasa, terdapat kurang lebih 12.000 meter taplak meja dengan hidangan yang disajikan untuk para jamaah Masjidil Haram.

Umumnya hidangan yang disajikan antara lain air putih, buah kurma dan hogurt.

Indonesia

Sebagai negara dengan masyarakat mayoritas beragama Islam Indonesia mempunyai beragam keunikan tersendiri saat Bulan Ramadan yaitu antara lain menjamurnya pedagang-pedagang makanan berbuka puasa di sepanjang jalan raya atau jalan kompleks perumahan.

Selain itu bermunculan pula anak-anak atau orang dewasa yang bermain kembang api atau petasan meski hal ini sebenarnya telah dilarang.

Kebiasaan paling unik lainnya yaitu saat menjelang Hari Raya Idul Fitri yaitu adanya mudik besar-besaran yang mengakibatkan jalan-jalan macet dan tiket transportasi habis terjual jauh sebelum hari raya.

Rusia

Rusia merupakan negara dengan durasi puasa terlama di dunia sekitar 17 jam per hari.

Makanan khas berbuka puasa di negara ini yaitu Kingwash dan Galnas, Kingwash merupakan roti yang diisi keju dan Galnas merupakan roti yang terbuat dari gandum.

Dan terdapat juga minuman khas yaitu Fase yang merupakan minuman hasil fermentasi tidak mengandung alkohol.

Demikian 8 fakta unik kebiasaan, tradisi saat Bulan Ramadan di beberapa negara, semoga bisa menjadi inspirasi yang bermanfaat.***

Editor: Kasiridho

Sumber: YouTube Islam Populer


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x