Fenomena Artis Nyaleg di Pemilu 2024, Berikut Daftarnya, Anda Mau Pilih Siapa?

- 30 Mei 2023, 11:00 WIB
Ilustrasi terkait fenomena deretan artis nyaleg atau jadi bacaleg di pemilu 2024.
Ilustrasi terkait fenomena deretan artis nyaleg atau jadi bacaleg di pemilu 2024. /Tangkapan layar/YouTube IndonesiaBaikID

Ada yang di daftarkan menjadi bacaleg DPR RI, bahkan ada juga yang bakal bertarung untuk memperebutkan kursi di tingkat DPR dan DPD.

Misalnya partai Nasdem mengajukan beberapa bacaleg artis tersohor dengan latar belakang penyanyi seperti Anisa Bahar, Reza Artamevia dan artis lainnya seperti Ali Syakieb, Nafa Urbach, Choky Sitohang, Ramzi dan Didi Riyadi.

Sementara PDI perjuangan juga sama mencalonkan beberapa bacaleg artis pablic figur mulai dari Once Mekel, Deny Cagur, Marcel Siahaan, Taufik Hidayat Udjo, Tamara Geraldine, Sari Koeswoyo, Krisdayanti, Rieke Diah Pitaloka dan Rano Karno.

Partai Perindo juga mencalonkan bacaleg dari kalangan artis mulai dari Aldi Taher, Yusuf Mansur, Vena Melinda, Vicky Prasetyo, Chef Arnold, Kalina Oktaranny, Zee Zee Shahab, dan Aiman Wicaksono.

Partai Amanat Nasional juga mecalonkan beberapa bacaleg artis mulai dari Uya Kuya, Varel Bramasta, Eko Patrio, Sigit Purnomo Said alias Pasha Ungu, Muchtar Lutfi alias Opie Kumis, Ely Sugigi, Desi Ratnasari, Primus Yustisio dan Tom Liwata.

Sedangkan partai Gerindra mencalonkan bacaleg artis seperti Ahmad Dhani, Melly Goeslaw, Ari Sihasale, Rahel Maryam dan Jamal Mirdad.

Partai Keadilan Sejahtera atau PKS juga mecalonkan bacaleg artis komedian seperti Narji Cagur.

Memang fenomena artis nyaleg atau jadi bacaleg memang sudah ada sejak tahun 2004 yang lalu, atau sejak pemilu langsung diberlakukan.

Walaupun ada kehawatiran dari masyarakat munculnya keraguan atas kapasitas para artis ini apakah punya latar belakang politik atau punya pengetahuan politik yang luas dan apakah mereka bisa mengenban amanah dari rakyat.

Makanya perkumpulan pemilu dan demokrasi (PERLUDEM) menghimbau di setiap tahun politik kepada kader partai untuk mendongkrak kompetensi dan kapasitas para caleg artis atau bacaleg artis.

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: YouTube IndonesiaBaikID


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x