3 Weton yang Terkenal Rajin Beribadah

- 2 September 2023, 17:15 WIB
Ilustrasi kalender terkait sejumlah weton yang rajin beribadah.
Ilustrasi kalender terkait sejumlah weton yang rajin beribadah. /Pixabay/Memed_Nurrohmad

KABAR BANTEN - Setiap manusia yang lahir kedunia ini pasti memiliki weton atau karakter masing-masing.

Seperti halnya ada 3 weton yang terkenal rajin dalam beribadah sehari-harinya.

Dilansir kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari Chanel YouTube Makna Hidup, berikut penjelasan tentang 3 weton yang terkenal rajin beribadah:

1. Senin Kliwon

Weton Senin Kliwon memiliki sifat bawaan lahir yang religius, cinta pada keluarga, suka menolong dan apa adanya, atau tidak suka mencari muka.

Sayangnya weton yang satu ini seringkali diremehkan orang lain, mudah khawatir atau kurang terang dan juga mudah cemburu.

Dibalik itu semua, tak dapat dipungkiri bahwa anda memiliki kecerdasan diatas rata-rata, serta berwawasan luas sehingga punya rezeki yang melimpah.

2. Kamis Wage

Orang dengan kelahiran Kamis Wage memiliki karakter yang pendiam, berani, sopan dan juga biasanya memiliki teman yang banyak.

Akan tetapi, kelemahan Kamis Wage terletak pada mudahnya mereka percaya pada siapa saja sehingga mudah dibohongi.

3. Selasa Pahing

Orang yang lahir dengan weton Selasa Pahing wajib berbahagia karena mereka termasuk weton yang religius dan dianugrahi banyak rezeki.

Meski cenderung terlihat seram di luar, namun sebenarnya ini merupakan pembawaan aura dari wibawa yang mereka miliki.

Mereka juga mudah membuat orang terpesona supel serta bisa menerima orang dari segala kalangan dan rela berkorban.

Rezeki Selasa Pahing memang kuat, namun biasanya akan mengalami cobaan besar di usia 40 tahunan yang bisa berkaitan dengan urusan keluarga, keuangan atau bahkan wanita, sehingga harus lebih berhati-hati.

Demikian penjelasan tentang 3 weton yang terkenal rajin beribadah.***

 

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah