6 Hewan yang Tidak Boleh Dipelihara Dalam Islam, Kamu Wajib Tahu!

- 12 November 2023, 14:00 WIB
Ilustrasi Burung Gagak sebagai salah satu hewan yang tidak boleh dipelihara dalam Islam.
Ilustrasi Burung Gagak sebagai salah satu hewan yang tidak boleh dipelihara dalam Islam. /Pexels/Pixabay/

 

Rasulallah SAW bersabda dalam sebuah hadist diriwayatkan dari Ibnu Umar dari Nabi Muhammad SAW, beliau bersabda, "Barangsiapa yang memelihara Anjing selain Anjing ternak dan Anjing berburu maka berkuranglah setiap hari daripada pahala perbuatannya dua qirath," HR Bukhari dan Muslim.

Selain itu, diriwayatkan dari Abu Hurairah RA ia berkata, "Rasulullah SAW bersabda, barangsiapa yang memelihara Anjing kecuali Anjing untuk mencegah ternak berburu dan bercocok tanam, maka pahalanya akan berkurang setiap satu hari sebanyak satu qirath," HR Muslim dan Abu Daud.

Rasulullah SAW dalam satu hadits lain juga pernah mengatakan, Malaikat Jibril datang kepadaku kemudian ia berkata kepadaku sebagai berikut.

"Tadi malam saya datang kepadamu tidak ada apa pun yang menghalang-halangiku untuk masuk kecuali karena di pintu rumahmu ada patung dan di dalamnya ada gorden yang bergambar dan di dalam rumah itu ada pula Anjing. Oleh karena itu perintahkanlah supaya kepala patung itu dipotong untuk dijadikan dua bantal yang diduduki dan diperintahkanlah Anjing itu supaya dikeluarkan" HR Abu Daud An Nasa'i Tirmidzi dan Ibnu Hibban.

2. Ular

Ular juga termasuk hewan yang tidak boleh dipelihara dalam Islam. Rasulullah SAW bahkan memerintahkan umatnya untuk membunuh ular jika bertemu Ular, dan bukan untuk dipelihara.

Ini ditulis dalam suatu hadits "Dari Abu Hurairah bahwa Nabi SAW membunuh kedua binatang yang hitam itu sekalipun dalam (keadaan) salat, yaitu kalajengking dan ular." (HR Ahmad, Abu Dawud, Tirmidzi dan lainnya).

Selain itu, dalam kitab Fathul Bari Syarh Shahih Bukhari, Rasulullah SAW memerintahkan untuk membunuh ular. Ada 2 jenis Ular yang Rasulullah tekankan untuk dibunuh.

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: Youtube NS BOR CHANNEL


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x