Namanya Dicatut Untuk Modus Penipuan Give Away Senilai Rp 100 Juta, Baim Wong Geram dan Segera Ambil Tindakan

7 Juli 2021, 13:48 WIB
Baim wong bersama Paula dan Kiano saat berfoto bersama. /Tangkapan layar /Instagram @baimwong

KABAR BANTEN - Artis peran sekaligus Youtuber Baim Wong geram. Sebab namanya dicatut oleh orang tak bertanggungjawab untuk penipuan dengan modus give away uang senilai Rp 100 juta yang diberikan secara acak.

Kekesalan tersebut diunggah Baim Wong melalui akun instagramnya. Dalam akun Instagram @baimwong, ayah Kiano tersebut mengunggah sebuah cerita pengalaman seseorang yang ART nya sempat menjadi korban penipuan tersebut.

"Teman teman online ku, kalau ada yang kenal Baim wong (gak bisa di mention sama random people ig nya soalnya Bun), atau teamnya, minta tolong sampaikan kalau konten "pilih random menang Rp 100 juta" nya disalah gunakan sama pihak lain untuk penipuan," tulis cerita dalam unggahan Baim Wong seperti dikutip Kabar Banten dari akun Instagram @baimwong, Rabu 7 Juli 2021.

Baca Juga: Jane Shalimar Meninggal karena Covid-19, Baim Wong Ingatkan Jangan Tunda-tunda Lakukan Ini

"ART di rumah baru aja kena, menurut ceritanya meyakinkan banget karena tiba tiba dia nangis masuk ke studio," katanya 

"Kak saya dapat duit Rp 100 juta dari Baim Wong," kata ART nya. 

 "Penipuan kali?,"

"Enggak mba, saya beneran video call an sama Baim Wong, Paula sama Kiano,". Mbakku sengotot itu abis video callan karena katanya waktu dia nangis Baim bilang "Jangan nangis dong". 

"Sampai jujur sedetik percaya karena setahu ku Baim emang dermawan suka bagi bagi uang random. Sampai akhirnya si mbak bilang "Besok saya dijemput kesini makanya ini dia mau minta alamat sini,". 

"Eh entar dulu," katanya mulai ragu.

Baca Juga: Keluarkan Uang Harus Izin Nagita Slavina, Raffi Ahmad Ungkap Sumber Utama Penghasilannya

"Akhirnya ku baca chatnya, ngeri banget Bun. Selain minta uang tebusan modus penipuan pada umumnya, dia juga nanya nanya pekerjaan. Begitu si mbak bilang dia ART si penipu minta alamat jelas dan lengkap dari tempat dia kerja," tulisnya.

"Lalu bilang "Jangan kasih tahu bos di rumah karena pak baim gak mau banyak yang tahu karena takut riya'. Gilak untung si mbak gak nurutin part jangan bilang bilang bos. Gimana jadinya kalau mbakku diem diem kasih alamat. Sampe gak berani bayangin," tuturnya. 

"Kalau udah dapat alamatnya terus rencana selanjutnya apa? Jadi plis hati hati manteman," katanya.

Selain mengunggah cerita tersebut, Baim Wong juga mengunggah foto dirinya yang sedang melakukan live Instagram sembari mengumumkan pemenang give away bernilai Rp 100 juta tersebut.

Baca Juga: Dapat Komentar Negatif dari Netizen, Mengejutkan! Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Lakukan Hal Ini

Baim Wong mengatakan perbuatan tersebut sudah keterlaluan. Sebab selama ini dirinya pun mengaku sudah pernah mendapatkan informasi adanya oknum penipuan mengatasnamakan dirinya tersebut dari orang orang terdekatnya.

"Ini udah keterlaluan. (Sudah Temen2 deket saya yg kasih info kayanya udah ga bisa diem lagi)," tulis Baim Wong.

Ia pun mengaku akan segera mengambil tindakan. Selain itu bagi masyarakat yang sudah pernah terkena modus penipuan tersebut, dan benar benar sudah mentransfer sejumlah uang ia meminta agar melaporkan pada dirinya. 

"Dm ke saya bersama dengan bukti2nya ya. Insyaallah kita tangkep2in. Saya ga bisa diem lagi," tuturnya.

Baca Juga: Ibunda Shandy Aulia Dibuat Geram oleh Netizen Penghina Cucunya: Sampai Jumpa di Aparat Setempat Manado

Unggahan tersebut kemudian dibanjiri komentar warganet. Banyak dari warganet yang menyayangkan adanya modus penipuan tersebut.

"Gw sering banget tiap habis balesan komen elu Brook, ada aja dm yang masuk," tulis artis laga Afdal Yusman melalui instagram @afdhal_yusman.

"Mantap om Baim gak bisa diem aja om usut sampai tuntas nyari uang itu sudah banget om baim," tulis warganet dengan akun Instagram @riokusuma.9.***

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: Instagram @baimwong

Tags

Terkini

Terpopuler