Bikin Penasaran, Jenderal Idham Azis Surati Presiden, Bukan Usulkan Calon Kapolri, Tetapi…

- 6 Januari 2021, 19:35 WIB
Kapolri Jenderal Idham Azis.
Kapolri Jenderal Idham Azis. /Dok. Humas.polri.go.id

KABAR BANTEN- Teka-teki mengenai Calon Kapolri pengganti Kapolri Jenderal Pol Idham Azis makin membikin penasaran publik.

Sejumlah kalangan baik pengamat maupun anggota DPR hanya menerka-nerka saja sejumlah nama Calon Kapolri yang akan dipilih Presdien Jokowi.

Meskipun Kapolri Jenderal Pol Idham Aziz telah berkirim surat kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi), namun surat tersebut bukan berisi usulan Calon Kapolri, tetapi  permohonan penunjukan pengganti dirinya sebagai Kapolri mengingat masa pensiun-nya yang tak lama lagi.

Kadiv Humas Polri Irjen Pol Raden Prabowo Argo Yuwono, surat dari Kapolri tersebut sudah diserahkan kepada Menteri Sekretaris Negara Pratikno.

Baca Juga : 5 Jenderal Punya Karir Cemerlang, Pernah Jabat Kapolda Banten, Ini Profilnya

"Kapolri Jenderal Idham Azis menyatakan bahwa dirinya telah mengajukan surat permohonan penunjukan penggantinya kepada Presiden Joko Widodo," tutur Argo Yuwono seperti dikutip KabarBanten.com dari Antara, Rabu 6 Jnuari 2021.

Namun dalam surat tersebut, Kapolri Idham tidak mengajukan nama perwira tinggi Polri pengganti dirinya. "(Kapolri) tidak mengajukan nama, hanya menyampaikan (bahwa) akan memasuki masa pensiun 1 Februari 2021," ucap Argo.

Sebelumnya Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko menegaskan bahwa nama Calon Kapolri yang baru sudah disiapkan. Namun demikian, nama ataupun inisial jenderal yang akan menggantikan Idham Azis, Moeldoko menyatakan belum diketahui siapa pun.

Baca Juga : Dua Mantan Kapolda Banten Masuk Bursa Calon Kapolri, Ikuti Jejak Pradopo dan Badrodin

Halaman:

Editor: Maksuni Husen

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah