DKI Jakarta Darurat Covid-19, Catat Kasus Aktif Tertinggi dalam Sejarah, Suara Anies Baswedan Bergetar

- 2 Juli 2021, 21:07 WIB
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. /Instagram @aniesbaswedan

"DKI Jakarta mencatat 301 jenazah dikuburkan dengan protokol Covid-19, pada Kamis 1 Juli," katanya.

Selama Juni 2021, Anies Baswedan mengungkapkan data kasus aktif di DKI Jakarta naik dua kali lipat setiap 8 hari.

"16 Juni kasus aktif 20.244, dan 8 hari kemudian menjadi 40.637. 18 Juni kasus aktif 24.511, kemudian 26 Juni atau 8 hari kemudian menjadi 51.434," ucapnya.

Dengan suara serak seperti menahan tangis, Anies kemudian menyuguhkan data keterisian tempat isolasi.

Dari tempat tidur isolasi 11.134, pasien isolasi sudah mencapai 10.220 atau mencapai 92 persen.

Baca Juga: Covid-19 Kian Meningkat, Yuk Lindungi Diri Pakai Masker Ganda

Sementara itu, update terbaru penanganan Covid-19 di Jakarta Per 2 Juli 2021 mencatat sudah 106.064 orang divaksin.

Dengan total 4.604.297 vaksin program dosis pertama. Sedangkan program total dosis tahap 2 mencapai 1.929.114.***

Halaman:

Editor: Yadi Jayasantika

Sumber: YouTube Pemprov DKI Jakarta


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah