Filosofi Dibalik Logo HUT ke 78 RI Tahun 2023, Ternyata Ini Arti dan Makna

- 3 Agustus 2023, 11:10 WIB
Ilustrasi terkait filosofi arti dan makna dibalik logo HUT RI ke-78 yang resmi diluncurkan.
Ilustrasi terkait filosofi arti dan makna dibalik logo HUT RI ke-78 yang resmi diluncurkan. /Tangkapan layar/YouTube KBCT Channel

Untuk mengetahui apa filosofi dibalik logo HUT ke 78 RI Kemerdekaan Republik Indonesia ini sebagaimana dikutip Kabar Banten melalui YouTube KBCT Channel, berikut informasi tentang filosofi dibalik logo HUT ke 78 RI Kemerdekaan Republik Indonesia.

Garis horizontal pada logo HUT ke 78 Kemerdekaan RI melambangkan tongkat estafet yang memiliki arti sifat kolektif.

Melibatkan bangsa untuk bisa bergoyang royong menuju Indonesia yang maju, bersinergi dalam satu irama, atau asa dan satu bangsa

Angka 7 pada logo HUT ke 78 RI Kemerdekaan Republik Indonesia memiliki bentuk arah panah keatas dengan maksud bergerak maju, dalam arti bisa bergerak dengan laju progresif menuju Indonesia maju.

Garis berbentuk solid ini melambangkan tujuan yang sama dengan tanggung jawab bersama yang bersifat kolektif menuju Indonesia maju walaupun dengan latar belakang yang beragam.

Sedangkan lima garis melengkung pada logo HUT ke 78 RI Kemerdekaan Republik Indonesia ini melambangkan lima sila dari Pancasila sebagai landasan negara dalam proses kemajuan.

Untuk angka delapan pada logo HUT ke 78 RI Kemerdekaan Republik Indonesia melambangkan merepresentasikan pembangunan dengan pola pikir secara global pada kemajuan dan kesejahteraan rakyat.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Tentang Bendera Merah Putih yang Jadi Lambang Negara Indonesia

Sehingga melalui hal tersebut bisa menghasilkan sumberdaya manusia yang unggul dalam berkompetisi di kancah dunia.

Melalui logo HUT ke 78 RI Kemerdekaan Republik Indonesia ini disarankan untuk segala lini terutama Kementerian atau Lembaga dan Pemerintah Daerah guna memeriahkan HUT RI ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia dengan memasang logo melalui LED, Banner, hingga media luar ruang lainnya mulai pertengahan bulan Juli.

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: YouTube KBCT Channel


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah