Inilah Perbedaan dan Persamaan Tepung Tapioka vs Tepung Sagu Jangan Salah Pilih Bahan

- 27 Agustus 2023, 17:09 WIB
Inilah Perbedaan dan Persamaan Tepung Tapioka vs Tepung Sagu, Jangan Salah Pilih Bahan
Inilah Perbedaan dan Persamaan Tepung Tapioka vs Tepung Sagu, Jangan Salah Pilih Bahan /Facebook /Chef Juna Rorimpandey

KABAR BANTEN - Banyak orang belum memahami perbedaan antara tepung tapioka dan tepung sagu.

Tepung tapioka atau biasa disebut dengan tepung kanji, tepung aci, tepung singkong.

Salah satu perbedaan kedua tepung tersebut antara lain, tepung tapioka terbuat dari singkong atau cassava, sedangkan tepung sagu dibuat dari bagian tengah batang pohon sagu, termasuk juga dalam keluarga palm.

Baca Juga: Kandang Ingkung Kuliner Jogja, Suasana Pedesaan Bisa Ngopi Sepuasnya Bayar Seikhlasnya

Seperti dikutip Kabar Banten dari akun Facebook Chef Juna Rorimpandey, berikut ini beberapa perbedaan dan persamaan tepung tapioka dan tepung sagu.

Secara fisik, jika dipegang dengan jari, tepung sagu terasa lebih garing dan kesat daripada tepung tapioka yang terasa lebih halus dan licin.

Tepung sagu ketika diolah dengan bahan-bahan lainnya, menghasilkan adonan dengan tekstur padat dan kenyal. Sedangkan tepung tapioka menghasilkan adonan yang bertekstur kenyal, tapi tidak bisa padat dibandingkan dengan tepung tapioka.

Oleh karena itu, tepung sagu banyak dipakai untuk pempek dan kerupuk karena menghasilkan adonan berkualitas bagus.

Halaman:

Editor: Maksuni Husen

Sumber: Facebook Chef Juna Rorimpandey


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah