Stadion Sepakbola di Banten tak Kebagian Tempat Pertandingan Piala Dunia U-20

20 Oktober 2020, 12:15 WIB
Logo Piala Dunia U-20 /dok.pssi.org

KABAR BANTEN – Stadion sepakbola di Provinsi Banten tak kebagian mendapatkan tempat pertandingan turnamen sepak bola Piala Dunia U-20. Pemerintah pusat hanya menetapkan stadion yang ada di enam provinsi.

Keenam provinsi tersebut yakni DKI Jakarta, Sumatera Selatan, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Bali. "Saya minta laporan update terkait dengan kesiapan, terutama kesiapan stadion utama dan stadion pendukung di 6 kota yang telah ditunjuk," kata Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam rapat terbatas persiapan Indonesia sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U-20 dari Istana Kepresidenan Bogor, yang disiarkan secara virtual melalui channel Youtube Sekretariat Presiden, Selasa  20 Oktober 2020.

Diketahui, Indonesia akan menjadi tuan rumah penyelenggaraan turnamen Piala Dunia U-20 di tahun 2021 mendatang. Pesta Bola Piala Dunia U-20 dijadwalkan pada bulan Mei hingga Juni tahun 2021 mendatang. 

Baca Juga : Pemain Bosnia Terpapar Covid-19, Garuda Muda Jajal Klub Papan Atas Kroasia

Dalam ratas tersebut, Presiden berharap, kesiapan stadion utama dan pendukung tempat terselenggaranya pertandingan nanti menjadi perhatian serius semua pihak, mengingat Indonesia yang bertindak sebagai tuan rumah.

Selain kesiapan dari stadion pertandingan, Kepala Negara juga ingin mendapat informasi mengenai kesiapan Tim Nasional yang akan berlaga nanti, dari Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI).

"Saya juga ingin mendapat laporan dari PSSI mengenai kesiapan timnas yang akan berlaga dalam Piala Dunia U-20," jelasnya. 

Baca Juga : Timnas U-19 Terpaksa Lepas Dua Pemain Bintangnya, Ternyata Gara-gara Ini

Sebagaimana diketahui, Garuda Muda, julukan Timnas U-19 masih menjalani TC di Kroasia sejak 30 Agustus 2020 lalu. Timnas U-19 saat ini sudah menjalani sepuluh laga uji coba di Kroasia dengan melawan Bulgaria (0-3), Kroasia (1-7), Arab Saudi (3-3), serta dua kali melawan Qatar (2-1 dan 1-1), Bosnia Herzegovina (0-1), Dinamo Zagreb (1-0), NK Dugopolje (3-0), dan Makedonia Utara (4-1 dan 0-0).

TC di negeri berjuluk Vatreni ini sebagai persiapan menghadapi Piala AFC U-19 2020 yang rencananya akan digelar awal 2021 mendatang di Uzbekistan. Selain itu, Garuda Muda  akan berlaga di ajang bergengsi yakni Piala Dunia U-20 yang notabene Indonesia menjadi tuan rumah.

Dalam kesempatan tersebut, Presiden juga  mengatakan tak kalah pentingnya, menurut Jokowi yaitu promosi mengenai kesiapan Indonesia untuk menerapkan protokol kesehatan ketat, untuk diketahui semua negara bahwa Indonesia aman dan siap menjadi penyelenggaran Piala Dunia U-20. 

Baca Juga: Seleksi Pelatnas SEA Games, Perpani Banten Kirim Enam Pemanah

"Ini yang paling penting, kita harus meyakinkan bahwa Indonesia telah mempersiapkan protokol kesehatan yang ketat, sehingga sangat aman untuk dikunjungi dan dijadikan tempat untuk penyelenggaraan Piala Dunia U-20 di tahun 2021,"ujarnya.

Pemerintah telah mengucurkan dana sebesar Rp 50,6 miliar kepada PSSI, yang ditujukan untuk mempersiapkan Timnas yang akan berlaga di Piala Dunia U-20.

Menteri Pemuda dan Olahraga Zainuddin Amali mengatakan, bahwa dana tersebut merupakan salah satu wujud dukungan penuh pemerintah agar Timnas dapat melangkah jauh di Piala Dunia U-20. Timnas yang diasuh oleh pelatih asal Korea Selatan Shin Tae-Yong ditargetkan lolos dari babak fase group.*** 

Editor: Maksuni Husen

Tags

Terkini

Terpopuler