PSS Sleman Satukan Dua Saudara, Apakah Irfan Bachdim dan Kim Jeffrey Kurniawan Bisa Kompak Bersinar?

- 1 Maret 2021, 11:37 WIB
Kim Jeffrey Kurniawan (kiri) dan Irfan Bachdim (kanan) saat membela tim berbeda.
Kim Jeffrey Kurniawan (kiri) dan Irfan Bachdim (kanan) saat membela tim berbeda. /Twitter @shopeeliga1

KABAR BANTEN - Dua bersaudara antara Irfan Bachdim yang merupakan kakak ipar dari Kim Jeffrey Kurniawan secara resmi telah diumumkan menjadi pemain rekrutan anyar PSS Sleman.

Kedatangan Kim Jeffrey Kurniawan tersebut diumumkan melalui video di akun Instagram resmi klub yang diunggah pada Ahad malam 28 Februari 2021.

Bergabungnya Kim bersama PSS Sleman tentunya sangat menarik, karena eks Persib Bandung itu akan bereuni kembali dengan sang pemain bintang Timnas Indonesia, Irfan Bachdim.

Baca Juga: Shopee Liga 1 2020 Dibatalkan, Pelatih Persib Robert Alberts Legowo

Sebelumnya, Kim Jeffrey Kurniawan dan Irfan Bachdim pernah bermain bersama pada awal kedatangannya di Indonesia.

Mereka bermain untuk klub asal Malang, yakni Persema Malang, pada 2010-2013.

Namun, keduanya harus berpisah pada tahun 2013. Saat itu, Irfan Bachdim memutuskan untuk berkarir di Liga Thailand, sementara Kim Jeffrey Kurniawan hijrah ke Pelita Bandung Raya (PBR).

Baca Juga: Batalkan Shopee Liga 1 2020, Warganet Bereaksi, Akun Instagram PSSI Diserbu

Dan saat ini, dunia persepakbolaan Indonesia dikejutkan kembali dengan bersatunya Irfan Bachdim dan Kim Jeffrey Kurniawan di PSS Sleman.

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: Instagram @movreview


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x