Klasemen Sementara Jelang Laga Grup D dan Jadwal Piala Menpora 2021 Senin 29 Maret 2021

- 29 Maret 2021, 13:36 WIB
Ilustrasi Piala Menpora 2021.
Ilustrasi Piala Menpora 2021. /Lazuardi Gilang Gemilang/Kabar Banten

KABAR BANTEN - Piala Menpora 2021 akan kembali bergulir pada Senin 29 Maret 2021 ini, kali ini giliran klub yang berada di Grup D akan saling membuktikan diri di Stadion Maguwoharjo Sleman.

Empat klub di Grup D Piala Menpora 2021 tersebut yakni Persita Tangerang, Persib Bandung, Persiraja Banda Aceh dan Bali United.

Melihat dari posisi klasemen sementara Grup D jelang pertandingan Senin 29 Maret 2021, kontestan dari Barat Indonesia, Persiraja Banda Aceh menempati posisi teratas dengan mengantongi tiga poin.

Baca Juga: Kantongi 'Kunci' Persib Bandung, Persita Pede Tatap Laga Kedua di Piala Menpora 2021

Hal itu didapat setelah mereka menaklukkan Persita Tangerang dengan skor 3-1 pada laga pertama mereka Rabu 24 Maret 2021 lalu.

Sementara diperingkat kedua, ditempati Pangerang Biru, Persib Bandung yang mengantongi satu poin. Hasil laga imbang kontra Bali United dengan skor 1-1.

Otomatis, peringkat ketiga klasemen sementara Grup D ditempati oleh wakil dari Pulau Dewata, Bali United yang mengantongi satu poin.

Sementara diposisi keempat, untuk sementara ditempati oleh Pendekar Cisadane, Persita Tangerang yang belum memiliki poin.

Baca Juga: Update Klasemen Sementara Grup C dan Hasil Pertandingan Piala Menpora 2021 Minggu 28 Maret 2021

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: Liga Indonesia Baru


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x