Jelang Indonesia vs Uni Emirat Arab, Shin Tae Yong Ungkap Kondisi Pemain, Siap Berikan Hasil Positif

- 10 Juni 2021, 15:18 WIB
Timnas Indonesia saat latihan jelang menghadapi Uni Emirat Arab pada Kamis, 10 Juni 2021  malam.
Timnas Indonesia saat latihan jelang menghadapi Uni Emirat Arab pada Kamis, 10 Juni 2021 malam. /PSSI.org/

KABAR BANTEN – Menjelang laga terakhir Timnas Indonesia di kualifikasi Piala Dunia 2022 menghadapi Uni Emirat Arab (UEA), pelatih Shin Tae Yong mengungkapkan kondisi Evan Dimas dkk.

Pasca kekalahan Timnas Indonesia dari Vietnam beberapa waktu yang lalu, Shin Tae Yong telah melakukan evaluasi terhadap Timnas Indonesia.

Shin Tae Yong mengungkapkan, para pemain Timnas Indonesia telah melupakan hasil kurang menyenangkan saat menghadapi Vietnam.

“Kita sudah melupakan kekalahan itu, pemain juga sudah bisa melupakannya,” ujar Shin Tae Yong, seperti dikutip Kabar-Banten.com dari laman pssi.org, Kamis, 10 Juni 2021.

Baca Juga: Peringkat FIFA Indonesia, Pernah Duduki Rangking 87 Dunia, Kini Berada di Bawah Malaysia dan Singapore

Ia menyampaikan, para pemain memulai latihan seperti biasa untuk pemulihan fisik dan persiapan menghadapi Uni Emirat Arab (UEA).

Shin Tae Yong mengatakan, dirinya dan para pemain bertekad bisa memberikan hasil maksimal di laga terakhir Indonesia di kualifikasi Piala Dunia 2022.

“Hasrat dan kemauan para pemain masih tetap sama dan tinggi, suasana tim sudah kembali lagi, sehingga kami siap melawan UEA dan bisa memberikan hasil positif,” ujar Shin Tae Yong.

Ia mengungkapkan, para pemain dalam kondisi baik. Pihaknya telah mengevaluasi tim dan melakukan sejumlah perbaikan.

Halaman:

Editor: Kasiridho

Sumber: pssi.org


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x