Harry Kane Pahlawan Penentu Kemenangan, Singkirkan Denmark di Babak Tambahan, Inggris ke Final UEFA EURO 2020

- 8 Juli 2021, 04:43 WIB
Harry Kane mencetak gol penentu kemenangan Inggris atas Denmark.
Harry Kane mencetak gol penentu kemenangan Inggris atas Denmark. /uefa.com

KABAR BANTEN - Harry Kane menjadi pahlawan Inggris berkat gol penentunya di babak tambahan melawan Denmark, di semifinal Euro 2020, pada Kamis, 8 Juli 2021 sekitar pukul 02.00 WIB.

Gol kedua Inggris yang dicetak Harry Kane di menit 104, membawa Inggris mengalahkan Denmark 2-1 dan lolos ke final UEFA EURO 2020.
 
Setelah berhasil menyingkirkan Denmark melalui perpanjangan waktu lewat gol Harry Kane, Inggris selanjutnya akan menantang Italia di final UEFA EURO 2020. 
 
 
Pada babak tambahan 2x15 menit, Inggris memasukan beberapa pemain untuk bisa menjebol gawang Denmark yang kokoh dijaga Schmeichel.
 
Jordan Henderson dan Phil Foden dimasukkan, mengantikan Declan Rise dan Mason Mount.
 
Pada menit 98, Grealish berusaha menerobos pertahanan Denmark yang bermain sentuhan cantik Foden di tepi kotak.
 
Namun sayang, tendangan kaki kanan gelandang Aston Villa itu digagalkan oleh kiper Denmark, Schmeichel.
 
 
Gol kedua Inggris akhirnya tiba di menit 104, yang dicetak Kane memanfaatkan bola rebound dari tendangan penaltinya yang mampu dibaca Schmeichel.
 
Penalti didapat Inggris, setelah Sterling dijatuhkan Maehle di kotak penalti pada menit 102.  
 
Dari hasil VAR, memutuskan penalti untuk Inggris yang dieksekusi Kane. Namun lagi-lagi, Schmeichel benar-benar kokoh menjaga gawang Denmark.
 
Akan tetapi, bola rebound dengan cepat disambar Kane dan gol. Inggris 2-1 Denmark.
 
Sampai peluit akhir dibunyikan, Inggris unggul 2-1 atas Denmark dan berhak atas tiket final UEFA EURO 2020.
 
 
Inggris dipastikan menjadi lawan Italia pada final UEFA EURO yang akan di tempat yang sama, yakni di depan publiknya sendiri, di Stadion Wembley, London, Inggris, pada Senin, 12 Juli 2021.***
 

Editor: Yadi Jayasantika


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x