Pengcab PBVSI Kota Cilegon Resmi Dilantik

- 18 Desember 2017, 23:30 WIB
Pelantikan-PBVSI-Kota-Cilegon
Pelantikan-PBVSI-Kota-Cilegon

CILEGON, (KB).- Setelah sempat tertunda selama setahun, akhirnya Pengurus Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Kota Cilegon resmi dilantik. Bahkan, pelantikan tersebut dilakukan secara langsung oleh Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Cilegon, Edi Ariadi, Sabtu (16/12/2017) di Aula DPRD Cilegon. Ketua PBVSI Kota Cilegon, Endang Effendi mengatakan, alasan mundurnya pelantikan tersebut, adalah keinginan sejumlah pengurus, agar solid dan kompak. "Alasan mundurnya, karena kami ingin melihat kekompakan dan kesolidan pengurus, dalam perjalanan setahun tersebut memang ada yang digantikan dan syukur hari ini kami resmi dikukuhkan," katanya. Ia menuturkan, untuk saat ini, pihaknya akan melakukan program kerja sesuai dengan hasil rapat kerja yang sudah dilakukan beberapa waktu lalu. "Yang pertama, kami akan melakukan evaluasi selama 2017 apa saja kekurangan dan lainnya. Kemudian, membuat program di 2018, Januari nanti kami akan membuat kejuaraan apakah antarklub, antarkelurahan atau yang lainnya. Saat ini sedang digodok," ujarnya. Sementara itu, Ketua KONI Cilegon, Budi Mulyadi menyatakan, PBVSI Cilegon yang telah dilantik harus bisa mencapai prestasi dalam sejumlah kejuaraan, karena hal tersebut dapat mengharumkan Kota Cilegon. "Pembinaan dan program yang baik harus bersinergi dan terpadu, saya yakin dengan semangat yang baru dan pengurus yang baru, maka prestasi akan didapat. Terlebih ditargetkan pada Porprov V nanti, voli Cilegon harus mendapat medali," ucapnya. Perkembangan olah raga di Kota Cilegon saat ini, lanjut dia, sangat pesat, hal tersebut dibuktikan dengan banyaknya kejuaraan dan event. Tujuannya, selain mengasah mental atlet juga menjadi ajang pemanasan pada turnamen Porprov. "Kami ingin seluruh Pengcab di Kota Cilegon bisa, seperti Sepak Takraw yang keikutsertaannya mewakili Cilegon dalam kejuaraan dunia dengan meraih perunggu dan perak. Mudah-mudahan semua Pengcab bisa ikut serta mengharumkan Kota Cilegon," tuturnya. Sementara itu, Plt Wali Kota Cilegon menyatakan, olah raga prestasi tidak terlepas dari sejumlah aspek, yakni atlet yang berprestasi, pembinaan yang berjenjang, serta program latihan yang teratur. "Di sini saya menekankan pembinaan yang berjenjang, artinya usia emas atlet kan tidak akan selamanya. Ia harus siap diganti oleh para juniornya. Di sinilah peran program latihan yang teratur seperti apa, bisa saja menggunakan sistem degradasi. Kalau bagus masuk tim utama, kalau tidak harus tunggu. Saya titip putra daerah Cilegon harus jadi atlet yang berprestasi," katanya. (HS)***

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x