AKP Tesyar Rhofadli Prayitno: Tingkatkan Pelayanan SIM

- 12 April 2018, 23:30 WIB
4---bincang
4---bincang

Satuan Lalu Lintas (Satlantas), Polres Pandeglang terus berbenah untuk meningkatkan pelayanan pembuatan surat izin mengemudi (SIM) bagi kepentingan masyarakat. Salah satunya, Satlantas menghadirkan alat khusus sebagai survei kepuasan pemohon (SKP). Kasat Lantas Polres Pandeglang, AKP Tesyar Rhofadli Prayitno mengatakan, melalui alat tersebut, Satlantas bisa mengetahui sejauh mana kepuasan masyarakat mendapatkan pelayanan. "Kami menggunakan alat parameter yang mengukur kepuasan pemohon dalam mengurus SIM. Alat ini bisa mengevaluasi kami untuk lebih baik. Hari ini saja tercatat, sekitar 50% pemohon merasa puas, 23% cukup puas, sisanya tidak puas," kata Kasat Lantas Polres Pandeglang, AKP Tesyar Rhofadli Prayitno kepada Kabar Banten, Rabu (11/4/2018). Selain menyiapkan alat pengukur kepuasan pemohon, petugas juga menyediakan layar khusus yang menampilkan tata cara pembuatan SIM dan berbagai jenis imbauan tentang berlalu lintas. Menurut Tesyar, hal ini dilakukan sebagai sarana mengedukasi masyarakat agar menerapkan tata cara berlalu lintas yang baik. "Teknologi ini sebagai bentuk komitmen kami untuk mengedukasi masyarakat. Fasilitas ini baru ada di Polres Pandeglang. Satuan lain di Banten belum ada yang menggunakan sarana seperti itu," tuturnya. Fasilitas mengurus SIM secara daring, animo pembuatan legalitas dalam mengemudi mulai meningkat, meski belum signifikan. Pembuatan SIM online memudahkan masyarakat dari berbagai daerah karena sudah terintegrasi. "Untuk masalah SIM online, sudah bisa diterapkan, baik buat baru atau perpanjang. Jadi masyarakat dari daerah mana pun bisa langsung urus SIM. Rata-rata pengajuannya mencapai 40-50 pemohon per hari. Tadinya paling sekitar 30 pengunjung per hati," ucapnya. (Iman Fathurohman)*

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah