Dugaan Monopoli Lelang Proyek di ULP Pandeglang, Inspektorat Lakukan Ini

- 11 Juni 2020, 13:00 WIB

PANDEGLANG, (KB).- Inspektorat Kabupaten Pandeglang menyatakan akan menelusuri laporan pengaduan Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) Paradigma Baru terkait dugaan monopoli lelang proyek di Unit Layanan Pengadaan (ULP) Pandeglang.

Meski sampai sekarang belum menerima aduan tertulis, namun pihak inspektorat berjanji akan melakukan audit investigasi internal di ULP.

“Memang untuk laporan aduan dari Kadin PB belum kami terima. Mungkin suratnya sudah ada di staf saya. Kalau sudah ada surat pengaduannya, kami wajib menindaklanjutinya," kata Kepala Inspektorat Pandeglang M. Olis Solihin saat ditemui di Setda Pandeglang, Rabu (10/6/2020).

Untuk langka awal, lanjut Olis, Inspektorat akan melakukan mediasi dengan para pihak terkait dalam pengaduan tersebut. Para pihak itu mulai dari pelapor dan pihak terlapor (pokja ULP) untuk mencari solusi dan kebenaran secara objektif.

“Kami akan pelajari di mana letak kesalahannya, kan begitu. Kami sendiri belum tahu letak permasalahannya dan ini harus berproses. Misalnya jika ada pengaduan dari seseorang kita akan mencari saksi-saksi dahulu, apa benar ini kesalahan orang ULP atau bukan,” tuturnya.

Baca Juga : Lelang Proyek di ULP Pandeglang, Kadin PB Pandeglang Katakan Ini

Apabila dalam proses pemeriksaan ditemukan bukti akan dibahas ke level lebih tinggi dengan wilayah garis koordinasi atar OPD.

“Bentuk tindaklanjutnya akan dipanggil semua pihak, termasuk pelapor. Semua akan kita  undang untuk  mencari  objetifitas duduk persoalannya. Jika ada ASN terlibat ini akan dilanjutkan sanksinya ke BKD dan Setda,” katanya.

Sementara itu, hingga belum ada keterangan resmi dari ULP. Beberapa kali dihubungi melalui telepon genggamnya Kepala ULP Roni masih sulit dihubungi. 

Diberitakansebelumnya, Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Paradigma Baru (PB) Kabupaten Pandeglang menilai proses lelang proyek pembangunan di Unit Lalayan Pengadaan diduga berbau monopoli. Sebab pihak Pokja ULP terkesan memainkan perannya untuk memulusan salah satu pemenang penyedia atau peserta lelang ‎tertentu. 

Halaman:

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah