Pantai Adem Anyer Kabupaten Serang Banten, Tempat Indah untuk Camping Keluarga dengan Suasana Kebun

- 15 September 2022, 15:15 WIB
Pantai Adem Anyer Kabupaten Serang Banten tempat indah untuk Camping keluarga dengan suasana kebun.
Pantai Adem Anyer Kabupaten Serang Banten tempat indah untuk Camping keluarga dengan suasana kebun. /Tangkapan layar /YouTube Aan Sutaryat Vlog

KABAR BANTEN - Pantai yang indah dan sejuk, bernama Pantai Adem Anyer Kabupaten Serang Banten. Salah satu tempat wisata paforit di kawasan wisata pantai Anyer, yang memiliki panorama alam laut dan pantai yang sangat indah, yang tidak akan ditemukan di tempat lain.

Kawasan wisata Pantai Anyer Kabupaten Serang Banten, memang memiliki berbagai nama pantai. Salah satunya Pantai Adem Anyer Kabupaten Serang, tentu sudah tidak asing lagi bagi para wisatawan, lokal maupun dari daerah lain selain Banten.

Pantai Adem Anyer Kabupaten Serang, memiliki garis pantai yang cukup luas serta daratan yang rimbun dipenuhi ber aneka ragam jenis pepohonan. Sehingga suasana di pantai tersebut sangat rindang dan sesuai dengan namanya pantai Adem.

Lokasi pantai berada tidak jauh dari kota Cilegon, hanya sekitar 15 menit ditempuh dengan kendaraan pribadi maupun motor. Dengan catatan tidak macet, tepatnya di jalan raya Karang Bolong, Kecamatan Anyer, Kabupaten Serang, Banten.

Dikutip Kabar Banten dari YouTube Aan Sutaryat Vlog, Pantai Adem Anyer Kabupaten Serang Banten tempat indah untuk Camping keluarga dengan suasana kebun.

Pantai Adem berada di sebelah vila marina, tidak jauh dari jalan raya hanya sekitar 100 m. Pantai yang sangat indah dengan aneka pohon yang sangat rimbun juga pohon kelapa yang menjulang tinggi membuat pemandangan sangat menawan

Suasana pantainya yang rindang dan adem membuat mata pengunjung merasa ngantuk jika berada di bawah pohon atau hamparan rumput hijau yang rapi.

Di sini juga menyediakan tempat bagi yang ingin menikmati suasana malam dipantai dengan cara camping. Kampung groun yang di sediakan sangat lengkap, dari lampu colokan serta air yang tersedia bagi yang bermalam.

Untuk dapat menikmati keindahan pantai Adem tersebut, pengunjung cukup membeli tiket sebesar Rp 25.000, kendaraan roda dua, mobil kecil Rp 70.000.

Fasilitas yang tersedia cukup lengkap, parkir luas,toilet, kamar bilas. Dilokasi juga banyak pedagang yang menjual aneka makanan dan minuman.

Seperti dipantai pada umumnya yang ada di kawasan Anyer. Dipantai Adem juga tersedia berbagai wahana, seperti Motor ATV yang disewakan, harganya relatif murah yaiti Rp 50.000/4 kali putaran pantai. Harga tersebut berlaku Sabtu dan Minggu, hari biasa cukup Rp.30.000.

Kelebihan yang dimiliki di pantai tersebut, yaitu memiliki pantai yang luas dengan pasir putih, serta ombak yang tidak besar, sehingga akan aman untuk anak-anak berenang.

Selain pantainya yang cukup landai, pengunjung tinggal memilih tempat untuk camping, bisa di bibir pantai atau di daratan yang menjauh dari pantai

Keseruan lain yang dapat ditemui di pantai ini, yaitu anak bisa bermain layangan dan permainan lainnya, disarankan jika membawa anak usahakan membawa mainan dari rumah agar tidak membeli di lokasi.

Pantai Adem juga menyiapkan berbagai spot foto dan selfie, dengan view laut yang indah serta semburat warna jingga dari matahari yang akan tenggelam, sunset di sini jug sangat indah.

Pantai ini banyak dikunjungi rombongan besar atau komunitas, senam, motor gede, juga acara kantor atau famili gatering.

Situasi pantai akan padat pengunjung jika hari libur atau Sabtu dan Minggu, jika hari biasa cukup lengang namun tetap ada pengunjungnya.

Berkunjung dan camping bersama keluarga tentu akan membuat kenangan tersendiri dan indah, yang tidak akan terlupakan.

Demikian informasi Pantai Adem Anyer Kabupaten Serang Banten tempat indah untuk camping keluarga dengan suasana kebun.***

Editor: Kasiridho

Sumber: YouTube Aan Sutaryat Vlog


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah