Taman Wisata Alam Angke Kapuk Mangrove di Jakarta, Cocok Untuk Healing dan Liburan Akhir Tahun

- 18 Desember 2022, 14:43 WIB
Pemandangan di sekitar Taman Wisata Alam Angke Kapuk Mangrove di Jakarta yang cocok untuk healing dan liburan bersama keluarga/Tangkapan Layar/Instagram @twa_mangrove
Pemandangan di sekitar Taman Wisata Alam Angke Kapuk Mangrove di Jakarta yang cocok untuk healing dan liburan bersama keluarga/Tangkapan Layar/Instagram @twa_mangrove /

Tike masuk ke Taman Wisata Alam Angke Kapuk Mangrove ini yakni Rp35.000 untuk dewasa dan Rp20.000 untuk anak-anak.

Taman Wisata Alam Angke Kapuk Mangrove di Jakarta yang cocok untuk healing dan liburan bersama keluarga ini pada dasarnya adalah kawasan konservasi alam mangrove seluas 99,82 Ha yang dimanfaatkan untuk pariwisata dan rekreasi alam.

Baca Juga: Sinopsis Crash Course in Romance, Kisah Komedi Romantis Dibintangi Jeon Do Yeon dan Jung Kyung Ho 

Kawasan konservasi ini sangat dibutuhkan di Jakarta karena ibu kota Indonesia saat ini sudah kekurangan akan lahan hijau terbuka.

Apalagi memiliki tingkat polusi udara yang cukup tinggi serta mulai mengalami erosi dan abrasi garis pantai.

Taman Wisata Alam Angke Kapuk Mangrove yang merupakan bagian dari Kawasan Hutan Angke Kapuk ini kemudian dikembangkan sebagai sarana pariwisata alam warga Jakarta.

Baca Juga: Ssst, Glamping D Mangku Farm Ternyata Sudah Dibuka, Harganya Lagi Miring Hingga Tanggal Ini 

Sekaligus mempertahankan kelestarian fungsi mangrove sebagai sistem penyangga kehidupan.

Saat masuk, kamu akan disambut oleh kawanan monyet di dalam kandang yang menjadi penghuni kawasan ini.

Kamu bisa mengajak anak-anak untuk memberi makan para monyet.

Halaman:

Editor: Sigit Angki Nugraha

Sumber: Instagram @twa_mangrove


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah