Pesona Rawa Dano, Satu-satunya Rawa Pegunungan yang Tersisa di Pulau Jawa

- 3 Januari 2023, 14:40 WIB
Potret Rawa Dano dari atas ketinggian/Tangkapan layar/Instagram @explorebanten
Potret Rawa Dano dari atas ketinggian/Tangkapan layar/Instagram @explorebanten /

KABAR BANTEN - Satu lagi, destinasi wisata alam sekaligus cagar alam yang bisa Anda kunjungi di Banten, bernama Rawa Dano.

Dari namanya saja mungkin Anda sudah bisa menebak bahwa objek wisata ini merupakan objek wisata alam berupa rawa.

Letak Rawa Dano berada di Kampung Panenjoan, Desa Luwuk, Kecamatan Gunung Sari, Kabupaten Serang, Provinsi Banten.

Baca Juga: Pulau Tinjil Nan Elok, Wisata Alam Surga Tersembunyi di Pandeglang Banten

Secara administratif lokasi Rawa Dano tersebar di empat kecamatan, yakni Mancak, Gunung Sari, Padarincang dan Cinangka.

Pemandangan indah destinasi wisata alam ini bisa dilihat dari ketinggian 300 mdpl dilihat dari Pos Terpadu.

 Biasanya masyarakat sekitar menyebutnya dengan nama “Paninjauan.”

Dari atas ketinggian tersebut juga bisa terlihat pemandangan deretan pegunungan yang berada di Kabupaten Pandeglang. 

Baca Juga: Diprediksi Murah Rezeki, Ini Kecocokan Jodoh Weton Selasa Wage dengan Kamis Pon Menurut Primbon Jawa

Halaman:

Editor: Sigit Angki Nugraha

Sumber: dispar.bantenprov.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah