Mengenal Masjid Agung Banten, Peninggalan Kesultanan Banten yang Hingga Kini Masih Ramai Dikunjungi Wisatawan

- 12 Januari 2023, 06:38 WIB
Kawasan Masjid Agung Banten Lama, peninggalan Kesultanan Banten yang ramai dikunjungi wisatawan
Kawasan Masjid Agung Banten Lama, peninggalan Kesultanan Banten yang ramai dikunjungi wisatawan /Kabar Banten/Hashemi Rafsanjani/

Sisi menarik dari Masjid Agung Banten adalah bentuk bentuk atap bangunan utama yang bertumpuk lima.

Atap masjid ini mirip dengan Pagoda Cina, yang ternyata merupakan karya arsitek yang sama.

Di masjid ini terdapat komplek pemakaman dari sultan-sultan yang pernah memimpin Kesultanan Banten.

Baca Juga: Tampilkan Menara Masjid Agung Banten, Kafilah Banten Raih Juara III Pawai Ta'aruf MTQ Nasional 2022

Seperti Sultan Maulana Hasanuddin dan Istrinya, Sultan Ageng Tirtayasa, dan Sultan Abu Nasir Abdul Qohar.

Sementara makan Sultan Maulana Muhammad, Sultan Zainul Abidin, dan Sultan lainnya di makamkan di serambi utara.

Selain memiliki keunikan pada atapnya, masjid tertua di Banten ini memiliki keunikan lain yaitu bentuk menara yang menyerupai mercusuar.

Menara masjid ini dibangun pada abad ke-16 atau sekira tahun 1560 Masehi.

Tujuan awal dari pendirian menara ini yaitu sebagai tempat mengumandangkan adzan sekaligus sebagai tempat untuk memantau Teluk Banten.

Bangunan menara awalnya di bangun oleh arsitek Cina Tjek Ban Tjut dan direnovasi pada tahun 1683 oleh Henrik Lucasz Cardeel dari Belanda.

Halaman:

Editor: Maksuni Husen

Sumber: kebudayaan.kemdikbud.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x