Sumur Tujuh Belas Kramatwatu, Spot Wisata Religi yang Sering Dikunjungi Pejabat hingga Politisi

- 17 Januari 2024, 12:59 WIB
Suasana Sumur Tujuh di Kramatwatu Serang Banten
Suasana Sumur Tujuh di Kramatwatu Serang Banten /Tangkapan Layar/Instagram @jelajah_serang

 

KABAR BANTEN – Sumur Tujuh Belas di Kramatwatu Serang Banten merupakan spot wisata religi.

Apalagi dekat Sumur Tujuh Belas di Kramatwatu Serang Banten tersebut terdapat tujuh makam keramat.

Sumur Tujuh Belas di Kramatwatu Serang Banten pun pada akhirnya kerap dikunjungi pejabat hingga politisi.

Sumur Tujuh Belas ini berlokasi di Kampung Pancuran Emas, Desa Lebakwana, Kecamatan Kramatwatu, Kabupaten Serang Banten.

Sumur-sumur tersebut merupakan tempat pemandian, berisikan sumur-sumur berdiameter 1 meter dengan pohon-pohon rindang disekitar sumur.

Sementara di tujuh makam keramat, tercatat terdapat makam Makam Ratu Nyai Wana dan Syekh Pangeran Sebrang Kidul.

Kemudian Pangerang Antasangin, Buyut Kembar atau Hasn-Husen, Buyut Tunggal, Abah Syaki Al-Bantani, dan Buyut Raden Ireng.

"Jumlah sumurnya ada tujuh belas, namun tidak menumpuk di satu tempat," kata seorang kuncen Sumur Tujuh Belas, Luzaenin Zein.

Hampir setiap harinya, lokasi tersebut tidak pernah sepi dari pengunjung, pengunjungnya bahkan sudah datang dari mancanegara.

Halaman:

Editor: Sigit Angki Nugraha


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x