Benteng Vredeburg, Salah Satu Tempat Nongkrong Asyik di Jogjakarta

- 19 Mei 2023, 20:53 WIB
Seorang pengunjung melakukan swafoto di depan Benteng Vredeburg Jogjakarta.
Seorang pengunjung melakukan swafoto di depan Benteng Vredeburg Jogjakarta. /Kabar Banten /Himawan Sutanto

KABAR BANTEN - Jogjakarta selain daerah istimewa, juga banyak tempat bersejarah. Dimana salah satu tempat bersejarah tersebut adalah Benteng Vredeburg.

Benteng Vredeburg Jogjakarta mudah dijumpai, karena terletak dijalan Malioboro. Benteng tersebut merupakan peninggalan masa kolonial Belanda.

Karena terletak di Jalan Malioboro, Benteng Vredeburg merupakan salah satu tempat nongkrong bagi para wisatawan yang sekedar istirahat,karena lelah atau ber-selfie ria.

Benteng Vredeburg Jogjakarta sendiri dibangun sekitar tahun 1755. Kemudian Ditahun 1867, Gubernur Daendels, meresmikan Benteng Vredeburg sendiri. Yang berarti tempat peristirahatan juga perdamaian.

Benteng Vredeburg menjadi salah satu tempat favorit bagi kalangan anak muda. Apalagi suasana dimalam hari,banyak yang memanfaatkan waktu untuk nongkrong sambil diskusi atau bersenda gurau.

Namun, pemerintah setempat,melarang bagi mereka yang singgah, nongkrong di Benteng Vredeburg merokok. Larangan tersebut jelas terpampang dan ada.

Ditahun 1992, secara resmi Benteng Vredeburg, Jogjakarta, dijadikan sebuah museum khusus perjuangan nasional.Dan kini benteng tersebut bagus dan indah dipandang.

Luas lahan Benteng Vredeburg sekitar 46 ribu lebih meter persegi. Dimana bangunan tersebut sangat kokoh dan banyak sekali pohon serta peninggalan sejarah.

Untuk masuk ke Benteng Vredeburg Jogjakarta, anak-anak dikenakan Rp2.000, sementara dewasa Rp3.000. Namun turis asing dikenakan tiket sebesar Rp10.000.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah