Beasiswa IDCloudHost 2023, Full Kuliah S1 di Universitas Telkom, Gini Cara Daftarnya

22 Mei 2023, 16:56 WIB
Ilustrasi terkait Beasiswa Full IDCloudHost 2023 /Tangkapan Layar/website IDCloudHost

KABAR BANTEN – Kabar baik, Beasiswa IDCloudHost 2023 telah dibuka oleh sebuah perusahaan hosting dan pelayanan internet yang bekerjasama dengan Universitas Telkom.

 

 

Beasiswa IDCloudHost 2023 merupakan peluang emas bagi kamu yang hendak melanjutkan studi jenjang S1 dan Diploma secara gratis.

Melalui Beasiswa IDCloudHost 2023 ini, semua program studi yang ada di Universitas Telkom dapat dipilih oleh kamu secara bebas.

Para penerima program beasiswa ini akan dibebaskan dari pembayaran biaya kuliah sampai lulus (setiap semester akan dievaluasi berdasarkan IPS masing-masing).

Selain itu, penerima beasiswa ini berkesempatan untuk menambah pengalaman kerja dan berbagai bonus menarik lainnya.

 

Tak ketinggalan fasilitas asrama gratis selama satu tahun juga sudah disediakan.

Berikut dikutip kabarbanten.com dari website resmi IDCloudHost mengenai persyaratan umum dan prosedur pendaftaran secara lengkap dibawah ini:

Persyaratan Umum Beasiswa IDCloudHost 2023 yakni:

1. Siswa SMA/SMK/MA kelas 12 atau yang sudah lulus (gap year), dan

2. Berprestasi di bidang akademik dan non akademik.

Prosedur Pendaftaran Beasiswa IDCloudHost 2023 antara lain:

1. Buka Halaman Website utama Beasiswa IDCloudHost, kemudian klik Tombol Daftar Sekarang.

2. Kemudian, bagi kamu yang sudah mempunyai akun IDCloudhost, kamu bisa melakukan login.

Namun, Jika kamu belum mempunyai akun IDCloudhost (Belum Pernah Mendaftar), maka klik Create A New Akun.

Jika kamu sudah pernah daftar Beasiswa IDCH silahkan menggunakan Akun Klien Area sebelumnya.

Pastikan email kamu sama dengan email yang akan kamu cantumkan di Beasiswa ini.

3. Isi secara lengkap informasi termasuk Password pendaftaran. akun kamu pada halaman.

Catatan : Pada bagian Billing Address, Company Name (Optional) bisa diisi dengan nama sekolah atau bisa di kosongkan.

4. Jangan lupa Checklist pada bagian I Have read and Agree to the Term of Service, kemudian klik tombol Register.

5. Jika sudah berhasil daftar, Sistem akan menampilkan IDCloudhost. Klik Menu Program, lalu pilih Klien Dasbor Daerah Beasiswa atau bisa juga mengakses link berikut https://my.idcloudhost.com/beasiswa/

6. Selanjutnya, Dasbor melanjutkan sistem Program Registrasi akan Beasiswa, klik menampilkan untuk Daftar Beasiswa.

7. Selanjutnya, Isi Formulir secara lengkap dan benar. Data ini nantinya akan digunakan sebagai pendaftaran beasiswa kamu di IDcloudhost.

Pastikan semua kolom terisi, termasuk profile LinkedIn, ya! Jika belum memiliki akun LinkedIn, kamu dapat membuat akun LinkedIn terlebih dahulu.

Catatan : Kamu dapat memilih 2 pilihan Jurusan yang berbeda pada bagian pilihan Jurusan 1 dan Pilihan Jurusan 2.

8. Jika Sudah klik tombol Daftar Beasiswa.

9. Selamat! Kamu sudah terdaftar Program Beasiswa IDCloudhost.

Catatan: Jika kamu ingin mengedit informasi pendaftaran kamu sebelumnya, klik Edit Informasi dan mengupdate data dan informasi kamu sebelumnya.

10. Pastikan kamu bergabung di Grup Facebook Beasiswa IDCloudhost dan Mengikuti akun Social Media IDCloudhost (Instagram dan Facebook).

Bagaimana sudah memahami tata pendaftaran Beasiswa IDCloudHost tahun ini?

Hal yang perlu kamu ingat, dalam proses pendaftaran ini pastikan email kamu benar.

Sehingga segala informasi dan detail tentang IDCloudHost akan mudah bagi kamu dapatkan melalui email kamu.

Disarankan menggunakan email yang mudah diingat dan mudah ditulis.

Sampai menimalisir kesalahan saat mengisi berbagai data menggunakan email.

Segala informasi terbaru mengenai Beasiswa ini akan disampaikan melalui berbagai saluran IDCloudHost, seperti Instagram, Facebook, kelompok Facebook Beasiswa dan IDCloudHost juga Telegram Saluran t.me/idcloudhostcom.

Pendaftaran dilakukan secara online dengan mengisi lengkap Formulir Pendaftaran yang tertera di akhir bacaan artikel ini.

Proses pendaftaran tidak dipungut biaya apapun alias GRATIS. Apabila ada pertanyaan, silakan langsung menghubungi akun resmi IDCloudHost, Klik Di Sini.

Batas Akhir Pendaftaran: 25 Juni 2023
Link pendaftaran Klik Di Sini

Mudah-mudahan informasi ini bermanfaat. Selamat mendaftar, semoga berhasil.***

Editor: Sigit Angki Nugraha

Sumber: idcloudhost.com

Tags

Terkini

Terpopuler