Akademisi UIN Syarif Hidayatullah Ajak Santri Pondok Pesantren Darel Azhar Tanamkan 6 Nasihat Menuntut Ilmu

- 11 Agustus 2021, 07:35 WIB
Akademisi UIN Syarif Hidayatullah Sunandar saat memberikan materi motivasi bersama santri Pondok Pesantren Darel Azhar, di Aula Pondok Pesantren Darel Azhar, Selasa 10 Agustus 2021.
Akademisi UIN Syarif Hidayatullah Sunandar saat memberikan materi motivasi bersama santri Pondok Pesantren Darel Azhar, di Aula Pondok Pesantren Darel Azhar, Selasa 10 Agustus 2021. /Kabar Banten/Denis Asria

KABAR BANTEN - Akademisi Universitas Islam Negeri atau UIN Syarif Hidayatullah Sunandar Ibnu Nur mengajak santri Pondok Pesantren Darel Azhar Rangkasbitung mengingat nasihat menuntut ilmu dari Sayyidina Ali bin Abi Thalib.

Sunandar mengajak santri Pondok Pesantren Darel Azhar Rangkasbitung menanamkan enam nasihat menuntut ilmu dalam diri masing-masing.

“Menurut Sayyidina Ali bin Abi Thalib ada enam nasihat yang harus dipegang seseorang dalam hidupnya," kata Sunandar saat memberikan materi dengan tema “Hikmah hijrah dan grand smart motivation” dalam kegiatan memperingati tahun baru Islam 1 Muharam 1443, di Aula Pondok Pesantren Darel Azhar Rangkasbitung, Selasa 10 Agustus 2021. 

Enam nasihat itu adalah kecerdasan, semangat, bekal, cita-cita yang tinggi, duduk dalam majelis bersama ustad atau ustazah dan waktu yang panjang.

Ia mengatakan, bila ingin sukses menuntut ilmu harus ingat 6 nasihat tersebut, pertama kecerdasan yakni cerdas akal kalau cerdas tapi tidak memiliki akal yang baik tentu akan sulit mendapatkan ilmu. 

“Memiliki semangat yang kuat, dengan semangat yang kuat maka santri mampu mencapai tujuannya,” ujarnya. 

Ia menuturkan, dalam menuntut ilmu tentu butuh bekal, seperti pada zaman dahulu para ulama rela mengorbankan harta benda dalam mencari ilmu. 

“Santri belajar dengan sungguh-sungguh dalam mencari ilmu dengan semangat untuk mewujudkan cita-cita demi agamanya,” tuturnya. 

Ia mengatakan, bimbingan dari guru untuk mendapatkan ilmu dapat belajar bersama guru agar informasi yang didapatkan benar tidak salah karena belajar dari guru langsung.

Baca Juga: Universitas Faletehan Diharapkan Jadi Kampus Terbaik di Banten

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah