Lomba Film Dokumenter Ajang Mencari Sineas Muda

- 5 Oktober 2017, 18:00 WIB
ilustrasi shooting film
ilustrasi shooting film

SERANG, (KB).- Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Provinsi Banten kembali menggelar Lomba Film Dokumenter tingkat Pelajar dan Mahasiswa di seluruh wilayah Provinsi Banten. Lewat lomba tersebut diharapkan muncul sineas-sineas muda yang bisa memberikan sumbangsih terhadap kemajuan dunia perfilman di Banten. Lomba yang mengusung tema “Banten Membaca” ini dibuka secara gratis sejak 25 September hingga 20 November 2017. “Kegiatan tersebut sebagai ajang kreativitas sineas muda dalam menampilkan karya terbaiknya. Diharapkan mampu mendorong dan memfasilitasi anak-anak muda Indonesia untuk berkarya dan berperan memajukan bangsa dan negara melalui produksi sebuah film,” Kepala DKP Provinsi Banten Ajak Moeslim, kemarin. Ia menjelaskan, even tersebut akan melombakan karya film pendek berdurasi 5-10 menit dengan kriteria penilaian sesuai dengan tema lomba, ide, cerita, sinematografi, editing, dan pesan yang ingin disampaikan dalam film dokumenter tersebut. Peserta lomba dapat menggunakan Bahasa Indonesia, Bahasa Asing maupun Bahasa Daerah. Jika menggunakan bahasa asing atau daerah wajib menyertakan terjemahaanya kedalam bahasa Indonesia. Film yang didaftarkan adalah karya orisinil dan belum pernah memenangkan Lomba film dokumenter sebelumnya. Keriteria penilaian, dan konten dalam film tidak boleh mengandung unsur sara, kesusilaan, dan nilai-nilai kebangsaan. Peserta bisa mengirimkan film dokumenter yang dilombakan itu ke email otomasi. [email protected], dan pengumuman pemenang tanggal 23 November 2017. Para pemenang akan mendapatkan hadiah puluhan juta rupiah. Film yang didaftarkan adalah karya orisinil dan belum pernah memenangkan lomba film dokumenter sebelumnya. Dengan mendaftarkan film pendek pada lomba film mereka harus mematuhi peraturan yang telah disyaratkan. Persyaratan dalam Lomba film ini sudah ditetapkan dalam ketentuan, sudah keputusan mutlak panitia dan tim juri. “Semoga para pelaku seni khususnya mereka yang terlibat dalam lomba film dokumentar ini dapat memberikan sebuah karya dengan persentasi hasil karya mereka di masyarakat sesuai dengan tema Banten Membaca,” ujar Ajak. (DE)***

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah