Kerja Sama dengan BNPB, Untirta Bantu Pendampingan Sosial Ekonomi

- 13 Mei 2020, 14:30 WIB
BNPB-Untirta video conference
BNPB-Untirta video conference

SERANG, (KB).- Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) bekerja sama dengan Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) dalam pendampingan sosial ekonomi di wilayah pasca bencana di Banten.

Hal tersebut diungkapkan Deputi Bidang Rehabilitasi dan Rekonstruksi BNPB Rifai, dalam kegiatan rapat koordinasi pemulihan dan peningkatan sosial, ekonomi, dan sumber daya alam secara virtual, di Ruang Rektor Untirta, Selasa (12/5/2020).

"Kerja sama dengan Untirta dalam rangka peningkatan dan pemulihan kondisi sosial ekonomi di wilayah terdampak bencana, didasari oleh pengalaman dalam penanggulangan bencana selama ini sebagian besar bersifat fisik," kata Rifai.

Ia menjelaskan, penanggulangan bencana tidak hanya bersifat fisik yang selama ini dilakukan. Tapi agar kehidupan sosial ekonomi masyarakat kembali berjalan setelah terjadinya bencana. Hal itu dinilai menjadi sangat penting, karena hal itu yang membuat kerja sama ini diwujudkan.

"Kami berharap dapat membangun sinergisitas yang baik, khususnya dengan Untirta dalam pemulihan atau penguatan sosial ekonomi. Dengan pendekatan dan pendampingan dari mitra strategis yang berjalan secara paralel dan simultan dengan pemulihan secara fisik," ujarnya.

Sementara itu, Rektor Untirta Fatah Sulaiman mengatakan, pihaknya melakukan kegiatan rapat koordinasi pemulihan dan peningkatan sosial ekonomi dan sumber daya alam bersama BNPB. Pihaknya menyambut baik dengan adanya kerja sama ini dan siap menyukseskan pelaksanaan mitigasi bencana, khususnya di Provinsi Banten dengan tupoksi yang dimiliki oleh Untirta.

"Tentunya kami merasa terhormat dan menyambut baik maksud BNPB bekerja sama dengan kami. Kami anggap ini merupakan tugas negara dan kami siap menyukseskan mitigasi pasca bencana, dengan implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi," ucapnya.

Ia menuturkan, BNPB merupakan mitra strategis apalagi di Banten daerah rawan bencana dengan berbagai jenis penyebab bencana. Kegiatan pendampingan sosial pasca bencana ini, Untirta akan menurunkan tim terbaiknya karena dalam beberapa bencana yang terjadi di Banten, Untirta telah memiliki pengalaman mitigasi bencana yang baik.

"Kami akan menurunkan tim untuk melakukan pendampingan sosial pascabencana, karena sebelum sebelumnya Untirta memiliki pengalaman dalam mitigasi bencana," tuturnya. (DE/YA)*

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah